klikjatim.com skyscraper
klikjatim.com skyscraper

Masker Produksi Napi Lapas Porong Dibagikan ke Warga

avatar Wahyudi
  • URL berhasil dicopy

KLIKJATIM.Com | Sidoarjo – Sebanyak 1.500 masker produksi warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Porong dibagikan kepada warga sekitar. Kegiatan bagi-bagi masker itu dilaksanakan di Jalan Arteri Baru, Porong.

[irp]

Pembagian masker dipimpin Kalapas Tonny Nainggolan, bersama pihak lapas dan beberapa WBP membagikan masker kepada setiap pengguna jalan yang melintas. Sementara warga binaan perempuan juga membagikan masker dipimpin Ike Rachmawati . “Ini wujud nyata bahwa WBP telah memberikan kontribusi positif kepada masyarakat,” ujar Tonny.

Dikatakan, kualitas masker yang diproduksi oleh warga binaan Lapas Kelas I Surabaya itu tak kalah dengan buatan pabrikan. Sebanyak 15 WBP terampil bahu membahu memproduksi masker di salah satu ruangan klinik.

Dalam sehari, mereka bisa memproduksi hingga 300 masker. “Sebanyak 2.527 WBP kami telah bermasker, jadi ini saatnya berkontribusi bagi masyarakat yang lebih luas,” lanjut Tonny.

[irp]

Tidak itu saja, Tonny juga membuka peluang agar pihaknya bisa memproduksi alat pelindung diri (APD). Mengingat, secara SDM pihaknya sudah sangat siap. Karena selama ini di Lapas Porong memiliki pembinaan kerja di bidang jahit menjahit. Tinggal bahan baku saja yang perlu mendapat sokongan dari pihak luar.

Rencananya dokter lapas akan mendesain APD-nya, lalu warga binaan yang akan eksekusi penjahitannya. “Kami sudah siap SDM banyak, dan membuka peluang untuk kolaborasi dengan siapapun yang mau bertindak,” harap Tonny. (hen)

Editor :