KLIKJATIM.Com | Sumenep - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep, Madura, Jawa Timur, berencana menata kembali kawasan kios sayur di Pasar Anom Baru dengan membangun gedung permanen.
Proyek ini dikerjakan melalui Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah Perindustrian dan Perdagangan (Diskop UKM Perindag).
Mengacu pada laman sirup.lkpp.go.id yang dikutip Klikjatim, alokasi dana dari APBD 2025 untuk rehabilitasi tersebut mencapai Rp899.999.999.
Anggaran itu terbagi untuk beberapa pos, yakni Rp48.599.999 untuk perencanaan, Rp32.400.000 untuk pengawasan, dan sisanya sebesar Rp819.000.000 dipakai dalam kegiatan pembangunan.
Kepala Bidang Perdagangan Diskop UKM Perindag Sumenep, Idham Halil, membenarkan rencana ini.
“Benar, kami akan membangun gedung baru khusus bagi pedagang sayur di Pasar Anom,” katanya, Kamis (25/9).
Menurut Idham, selama ini sebagian pedagang masih berjualan di kios semi permanen yang hanya berdiri dengan tenda, kayu, dan galvalum.
“Dengan adanya gedung permanen, kami ingin transaksi di pasar lebih nyaman, baik bagi penjual maupun pembeli,” jelasnya.
Ia menambahkan, tender pembangunan sudah digelar dan kini berada dalam tahap sanggah dari pihak rekanan.
"Kalau tidak ada kendala, Oktober 2025 mulai dikerjakan. Target kami akhir November atau paling lambat awal Desember selesai. Syukur-syukur bisa lebih cepat,” ungkapnya.
Idham menegaskan, pihaknya telah menyampaikan informasi terkait proyek tersebut kepada pedagang. Sosialisasi dilakukan melalui surat resmi yang disampaikan oleh Kepala UPTD Pasar.
“Sejak beberapa waktu lalu, kami sudah memberitahu pedagang mengenai rencana ini,” pungkasnya. (ris)
Editor : Hendra