klikjatim.com skyscraper
klikjatim.com skyscraper

Imbang Tanpa Gol Kontra Malaysia, Timnas Indonesia Pastikan Tiket Semifinal AFF U-23 2025

avatar klikjatim.com
  • URL berhasil dicopy
Pemain timnas Indonesia dan timnas Malaysia saat bersua dalam laga ketiga group A semalam. (dok, @pengamatsepakbola)
Pemain timnas Indonesia dan timnas Malaysia saat bersua dalam laga ketiga group A semalam. (dok, @pengamatsepakbola)

KLIKJATIM.Com | Jakarta – Tim Nasional Indonesia U-23 berhasil mengamankan satu tempat di babak semifinal ASEAN U-23 Championship 2025 setelah bermain imbang 0-0 melawan rival abadi, Malaysia, dalam laga terakhir Grup A. Pertandingan yang berlangsung sengit di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Senin (21/7) malam WIB, ini memastikan Garuda Muda melaju sebagai juara grup.

Meskipun gagal mencetak gol, hasil imbang ini sudah cukup bagi Indonesia untuk mengunci posisi puncak klasemen Grup A dengan raihan tujuh poin dari tiga pertandingan. Sebelumnya, anak asuh pelatih Gerald Vanenburg sukses menundukkan Brunei Darussalam dengan skor telak 8-0 dan menang tipis 1-0 atas Filipina.

Pelatih tim nasional U-23 Indonesia, Gerald Vanenburg, mengakui bahwa laga kontra Malaysia berjalan sangat ketat dan menyulitkan timnya. "Menurut saya, hari ini pertandingan yang sulit. Mereka (Malaysia) bermain sangat rapat dan defensif. Itu membuat kami kesulitan," kata Vanenburg dalam jumpa pers usai pertandingan.

Baca Juga : Timnas Indonesia di Pot 3, Siap Hadapi Lawan Berat di Drawing Putaran Keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Indonesia memang tampil dominan dalam penguasaan bola, namun kesulitan menciptakan peluang bersih di depan gawang Malaysia. Vanenburg menyoroti absennya beberapa pemain sebagai salah satu faktor yang membuat lini tengah Indonesia kurang kreatif.

"Kami kehilangan sosok seperti Arkhan (Fikri), karena dia bisa bermain di antara lini. Kalau kamu beri dia ruang, dia bisa mulai bermain dan itu yang kami tidak punya hari ini," tutur pelatih asal Belanda itu.

Meski demikian, Vanenburg tetap puas dengan kerja keras timnya yang berhasil menjaga gawang tetap perawan. Menurutnya kerja keras pemain menghasilkan clean sheet. Bahkan gawang timnas belum kebobolan dalam tiga pertandingan.

Dengan status sebagai juara Grup A, Indonesia U-23 kini akan bersiap menghadapi salah satu dari Thailand atau Vietnam di babak semifinal. Kedua tim tersebut masih akan menjalani pertandingan terakhir grup mereka pada hari Selasa (22/7) malam WIB.

Baca Juga : Siap-Siap! Timnas Indonesia Menanti Lawan Berat di Babak Keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026
Vanenburg merasa diuntungkan dengan waktu pemulihan yang lebih panjang sebelum laga semifinal. Timnas Indonesia memiliki waktu empat hari menjelang semifinal. Para pemain butuh waktu untuk pulih, dan akan dimanfaatkan sebaik mungkin.

Sementara itu, Malaysia U-23 harus puas berada di posisi ketiga Grup A dengan empat poin dan dipastikan tersingkir dari turnamen ini. Di pertandingan lain Grup A yang berlangsung bersamaan, Filipina berhasil meraih kemenangan 2-0 atas Brunei Darussalam, menempatkan mereka di posisi runner-up grup dengan enam poin dan masih berpeluang lolos sebagai runner-up terbaik. (yud) 

Editor :