klikjatim.com skyscraper
klikjatim.com skyscraper

Tugu Keris Sumenep Hadirkan Mobilan Anak untuk Wisata Keluarga

avatar klikjatim.com
  • URL berhasil dicopy
MONUMEN. Anak-anak menikmati wahana mobilan di kawasan Tugu Keris Desa Sendang, Pragaan, Sumenep, yang kini semakin ramah untuk wisata keluarga. (dok. M.Hendra.E/KLIKJATIM.Com)
MONUMEN. Anak-anak menikmati wahana mobilan di kawasan Tugu Keris Desa Sendang, Pragaan, Sumenep, yang kini semakin ramah untuk wisata keluarga. (dok. M.Hendra.E/KLIKJATIM.Com)

KLIKJATIM.Com | Sumenep - Wisata Tugu Keris yang terletak di Desa Sendang, Kecamatan Pragaan, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, kini semakin ramah bagi keluarga. 

Pemerintah Desa setempat menambahkan fasilitas mobilan anak-anak sebagai bentuk pelayanan tambahan untuk para pengunjung.

Penjabat (PJ) Kepala Desa Sendmang, Masrawi menjelaskan, bahwa langkah ini diambil demi memberikan pengalaman wisata yang lebih menyenangkan dan aman, khususnya bagi anak-anak. 

“Kami telah menyediakan mobilan anak-anak sebanyak sembilan unit. Wahana ini bisa digunakan oleh anak-anak pengunjung sebagai bentuk hiburan tambahan selama berada di kawasan Tugu Keris,” ungkap Masrawi, Senin (12/5).

Dengan hadirnya wahana mobilan ini, Tugu Keris ditargetkan menjadi destinasi wisata yang lebih menarik dan inklusif, terutama bagi keluarga yang ingin menghabiskan waktu bersama.

Pengelola juga terus berupaya meningkatkan mutu layanan dan fasilitas demi mendukung geliat pariwisata di wilayah Kabupaten Sumenep.

“Mari kunjungi Tugu Keris Desa Sendang Pragaan Sumenep dan nikmati fasilitas mobilan anak-anak yang telah kami sediakan,” ajak Masrawi.

Para pengunjung, terutama keluarga yang membawa anak-anak, kini bisa menikmati suasana Tugu Keris dengan lebih tenang. 

Anak-anak dapat bermain mobilan dengan nyaman dan aman, sementara orang tua bersantai menikmati keindahan lingkungan sekitar tugu yang sarat dengan nilai budaya dan sejarah.

Sebagai salah satu ikon wisata budaya di Kabupaten Sumenep, Tugu Keris memiliki daya tarik tersendiri.

Penambahan wahana mobilan ini diharapkan memperkuat citra Tugu Keris sebagai destinasi favorit baik untuk wisatawan lokal maupun dari luar daerah.

Masrawi juga mengimbau masyarakat serta para wisatawan untuk menjaga kebersihan dan keamanan fasilitas yang tersedia. Dukungan dari semua pihak, katanya, sangat dibutuhkan demi keberlanjutan dan kemajuan sektor pariwisata Desa Sendang. (ris)

Editor :