KLIKJATIM.Com I Sidoarjo - Sebuah mobil pikap Grandmax yang menabrak pemotor di perempatan Jalan Gubernur Sunandar Priyo Sudarmo, Kecamatan Krian, Jumat (4/2/2022) ternyata mobil curian.
Hal tersebut diketahui setelah pemilik pikap Sugianto (40), warga Kecamatan Menganti, Kabupaten Gresik berhasil mengejar dan menangkap Junaidi usai terlibat kecelakaan.
Kecelakaan tersebut berawal dari pikap Grandmax curian Nopol W 8123 DO yang dikemudikan Junaidi (21), asal Kecamatan Dampit, Kabupaten Malang, yang melaju dari arah Utara, mengalami oleng dan menabrak pohon di depan SMAN 1 Krian.
Usai menabrak pohon, mobil pikap tersebut tidak terkendali dan menabrak sepeda motor Honda Vario nopol W 5758 OC yang dikendarai Amanda (17) berboncengan dengan Deta (17). Keduanya adalah warga Sidomulyo, Krian. Laju pikap juga menabrak motor Yamaha Mio Nopol W 6344 MT yang dikendarai Suwito (71), asal Krajan, Wringinanom, Gresik.
"Tiga orang mengalami luka serius dan dilarikan ke Rumah Sakit Anwar Medika untuk mendapatkan perawatan medis," terang anggota Lantas Polsek Krian Bripka Sudarminto, Sabtu (5/2/2022). Luka yang paling parah dialami Suwito yang mengalami patah pergelangan kaki.
"Kami telah mengamankan pelaku beserta barang bukti mobil tersebut. Sedangkan kasus kecelakaan ditangani Unit Laka Satlantas Polresta Sidoarjo. (yud)
Editor : Satria Nugraha
Pemkab Bangkalan Bangun Sekolah Berpikir Kritis Lewat Program Pelatihan Deep Learning
KLIKJATIM.Com | Bangkalan – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangkalan menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan mutu pendidikan melalui terobosan inovatif. M…
Perluas Jangkauan Penerima Manfaat, Dapur MBG Yayasan Barisan Garuda Muda di Sreseh Resmi Diresmikan
KLIKJATIM.Com | Sampang – Upaya untuk memperkuat distribusi gizi bagi anak-anak di Kabupaten Sampang semakin digencarkan. Dapur Makan Bergizi Gratis (MBG) S…
Plt. Bupati Lisdyarita Pastikan Pemerintahan Ponorogo Tetap Berjalan Normal di Tengah Proses Hukum Bupati Sugiri
Pernyataan ini disampaikan menyusul dinamika yang terjadi terkait proses hukum yang tengah dihadapi oleh Bupati Sugiri Sancoko.…
Bangun Ulang Ponpes Al-Khoziny Lewat APBN, Komisi VIII: Negara Hadir untuk Pesantren
Pemerintah berencana membangun kembali gedung Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Khoziny di Sidoarjo, Jawa Timur, yang sempat ambruk, menggunakan anggaran dari APBN.…
Bank Jatim Raih Penghargaan DetikJatim Awards 2025 untuk Pembiayaan Usaha Berkelanjutan
Dalam ajang detikJatim Awards 2025, bank milik Pemprov Jatim itu meraih Anugerah Program Bisnis Terpuji kategori Peningkatan Pembiayaan Usaha Berkelanjutan.…
Arumi Bachsin Dorong Siswi SMK Jatim Tingkatkan Skill Desain, Siapkan Generasi Muda Industri Fashion
Menurut Arumi, sektor fashion merupakan industri kreatif yang menjanjikan dan memiliki potensi besar dalam mendorong pertumbuhan ekonomi daerah.…