klikjatim.com skyscraper
klikjatim.com skyscraper

Antusias Masyarakat Ikuti Vaksinasi di Lanud Iswahjudi Magetan Beludak

avatar klikjatim.com
  • URL berhasil dicopy

KLIKJATIM.Com | Magetan - Gerakan vaksinasi juga dilaksanakan di Pangkalan TNI AU Lanud Iswahjudi Maospati, Magetan. Pasalnya melalui RSAU dr. Efram Harsana (RSEH) juga menggelar secara serentak Vaksinasi TNI kepada masyarakat yang bertempat di Gedung Dede Suwenda RSEH, Sabtu (3/7/2021).

[irp]

"Kami ikut berpartisipasi. Mempercepat herd imunity sekaligus dalam rangka mendukung program pemerintah dalam percepatan vaksinasi untuk seluruh lapisan masyarakat," ujar Komandan Lanud Iswahjud Marsma TNI M. Untung Suropati, Sabtu siang.

Menurutnya, masyarakat juga tampak antusias. Dari target 150 orang ternyata tercapai 400 warga yang tervaksin hari ini di RSEH Lanud Iswahjudi.

"Melalui vaksinasi kepada seluruh lapisan masyarakat ini akan tercipta herd immunity atau kekebalan komunal, guna menekan jumlah positif Covid-19 di Indonesia khususnya di wilayah Madiun dan sekitarnya," katanya.

Lebih lanjut, Marsma TNI Untung mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat untuk mensukseskan percepatan vaksinasi ini. Dia menjelaskan, bahwa vaksinasi serentak ini akan digelar selama dua hari yaitu sampai Minggu (4/7/2021) besok.

"Namun bagi masyarakat yang akan vaksin RSEH Lanud iswahjudi juga membuka layanan setiap hari Selasa dan Kamis," jelas Marsma Untung.

Program vaksinasi itu juga tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Sebelum dilakukan vaksinasi, para peserta terlebih dahulu melakukan registrasi, skrining kesehatan. Baru setelah itu dilanjut proses vaksinasi.

"Setelah itu dilaksanakan observasi atau pemantauan selama 30 menit dan peserta vaksinasi boleh meninggalkan lokasi," pungkasnya. (nul)

Editor :