klikjatim.com skyscraper
klikjatim.com skyscraper

Pengurus PSG Gresik Bagikan Masker ke Pemain

avatar klikjatim.com
  • URL berhasil dicopy

KLIKJATIM.Com | Gresik - Di tengah libur kompetisi akibat penyebaran virus corona di Indonesia, manajemen Putra Sinar Gresik (PSG) memberi perhatian kepada pemain, pelatih dan offisial. Mereka bakal melakukan bakti sosial dengan membagikan masker gratis kepada masyarakat.

Presiden PSG, Nanang Susanto kepada wartawan mengatakan, pihaknya berupaya untuk membantu masyarakat dan para tenaga medis dalam pencegahan virus corona atau covid-19.

[irp]

"Dengan kegiatan bagi-bagi masker diharapkan bisa membantu pemerintah dalam menangani virus korona. Sebab, saat ini keberadaan masker sangat langka di pasaran. Mudah - mudahan sedikit membantu Pemkab Gresik dalam menangani virus ini, " ujar Nanang.

Sementara itu, Media Officer PSG Gresik Tofan Kumara mengatakan syarat untuk memperoleh bantuan yaitu dengan membuat surat permohonan bantuan kepada manajemen PSG Gresik. Kemudian bantuan akan dikirim gratis oleh manajemen ke tempat tujuan.

[irp]

"Kami hanya memberikan bantuan masker dan face field kepada lembaga rasmi, seperti rumah sakit, klinik dan tempat peribadatan dan lembaga sosial. Tapi terlebih dulu membuat surat permohonan kepada manajemen PSG Gresik secara resmi. kemudian barang sumbangan akan diantar ke lokasi tanpa dikenakan biaya alias gratis," kata Tofan yang juga wartawan media online di Surabaya ini. (iz/hen)

Editor :