KLIKJATIM.Com | Tulungagung - Berakhir sudah pelarian tersangka kasus penipuan dan penggelapan berinisial LQ (21) warga Desa Pojok, Kecamatan Ngantru Kabupaten Tulungagung.
Setelah polisi bisa menangkap tersangka tanpa perlawanan pada hari Rabu (17/05/2023) yang lalu dirumahnya.
Hal ini disampaikan oleh Kasi Humas Polres Tulungagung, iptu Anshori.
Anshori mengatakan, usai ditangkap kemudian yang bersangkutan ditahan di Rutan Mapolsek Ngantru.
Penangkapan dilakukan karena polisi menerima laporan penipuan dan penggelapan yang dialami oleh HF (23) warga desa Bendosari kecamatan Ngantru Kabupaten Tulungagung.
Korban yang juga kenal dengan tersangka ini berkisah, dirinya didatangi tersangka pada hari Rabu (26/04/2023) yang lalu.
Kedatangan tersangka kerumah korban untuk menyewa sepeda motor bernopol AG 6081 RDM, milik korban.
Tersangka mengaku akan menyewa sepeda motor seharga Rp 25 juta itu selama dua hari, untuk menjenguk keluarganya di Kabupaten Blitar, namun setelah ditunggu beberapa hari, rupanya tersangka malah kabur dengan membawa sepeda motor tersebut.
"Untuk korban mengalami kerugian sekira Rp. 25.000.000 kemudian melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Ngantru," ucapnya.
Tersangka sendiri pasca kejadian itu langsung melarikan diri dan tidak nampak beraktifitas di rumah, kemudian saat tersangka lengah, polisi bisa meringkusnya tanpa perlawanan.
Akibat perbuatannya, tersangka dijerat dengan Pasal 378 dan atau 372 KUHP dengan ancaman 4 tahun penjara. (yud)
Editor : Iman
Bangun Ulang Ponpes Al-Khoziny Lewat APBN, Komisi VIII: Negara Hadir untuk Pesantren
Pemerintah berencana membangun kembali gedung Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Khoziny di Sidoarjo, Jawa Timur, yang sempat ambruk, menggunakan anggaran dari APBN.…
Bank Jatim Raih Penghargaan DetikJatim Awards 2025 untuk Pembiayaan Usaha Berkelanjutan
Dalam ajang detikJatim Awards 2025, bank milik Pemprov Jatim itu meraih Anugerah Program Bisnis Terpuji kategori Peningkatan Pembiayaan Usaha Berkelanjutan.…
Tak Masuk Akal! Kasur dan Dipan Dibuang ke Selokan di Tengah Kota Gresik
Temuan ini dinilai sangat mengganggu karena berpotensi menyumbat aliran air dan memicu banjir saat musim hujan.…
Arumi Bachsin Dorong Siswi SMK Jatim Tingkatkan Skill Desain, Siapkan Generasi Muda Industri Fashion
Menurut Arumi, sektor fashion merupakan industri kreatif yang menjanjikan dan memiliki potensi besar dalam mendorong pertumbuhan ekonomi daerah.…
Pemprov Jatim Terima Penghargaan Indonesia Kita Awards, Gubernur Khofifah: Dongkrak Ekonomi Jatim Melalui Desa Mandiri
KLIKJATIM.Com | Surabaya – Pemerintah Provinsi Jawa Timur kembali meraih penghargaan bergengsi Indonesia Kita Awards "The Leaders Legacy" untuk kategori O…
Bupati Gresik Teken MoU dengan Sprix Inc. Jepang untuk Tingkatkan Kualitas Pendidikan
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gresik terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) melalui sektor pendidikan.…