KLIKJATIM.Com | Gresik — Pelopor apartemen di Kabupaten Gresik, Icon Apartement menawarkan promo menarik dan menguntungkan calon pembeli.
Apartemen besutan PT Raya Bumi Nusantara Permai (RBNP) tersebut menawarkan produk apartemen dengan full furniture, yang terdiri dari kitchen set, sofa, springbed, TV, AC, lemari dan gorden.
Hanjaya Indra Margono, Head of Sales and Marketing PT RBNP menuturkan, unit apartemen dua lantai yang ditawarkan sangat menguntungkan, baik untuk ditempati sendiri atau tujuan investasi.
"Karena ada program jaminan sewa dari kami, sehingga tarif sewa bisa untuk membayar angsuran apartemen, atau kalau beli tunai jadi pemasukan pemasukan pemilik unit," ujarnya.
Baca juga: Ada Event Yoga di Icon Apartment, Terbuka Untuk Umum Loh!
Unit Icon Apartement sendiri, harganya mulai Rp300 juta-an, harga tersebut sudah termasuk PPN.
"Dari segi fasilitas ada jogging track, fitness area dan private pool," imbuh Hanjaya.
Semua unit saat ini sudah ready dan siap huni. Icon Apartement sendiri dari segi lokasi sangat strategis, selain dekat eksit tol Bunder- Surabaya, dan Tol KLBM, titik lokasinya berada di dekat pusat pemerintahan, rumah sakit dan institusi pendidikan (SD, SMP dan Perguruan Tinggi). (yud)
Editor : Abdul Aziz Qomar