klikjatim.com skyscraper
klikjatim.com skyscraper

Polisi Selidiki Video Ayah Aniaya Anak di Desa Ngaban Sidoarjo

avatar klikjatim.com
  • URL berhasil dicopy
Potongan video penganiayaan bapak kepada anak di Desa Ngaban Kecamatan Tanggulangin, Sidoarjo.
Potongan video penganiayaan bapak kepada anak di Desa Ngaban Kecamatan Tanggulangin, Sidoarjo.

KLIKJATIM.Com I Sidoarjo—Video kekerasan yang diduga dilakukan oleh seorang ayah terhadap anaknya yang masih balita, viral di media sosial. Peristiwa tersebut terjadi Desa Ngaban, Kecamatan Tanggulangin Sidoarjo.

[irp]

Menanggapi hal tersebut, Kasatreskrim Polresta Sidoarjo Kompol M. Wahyudin Latif langsung menindaklanjuti aksi kekerasan tersebut. Ia menegaskan bahwa pihaknya telah memerintahkan personel Unit PPA (Perlindungan Perempuan dan Anak) untuk menindaklanjuti video viral ayah memukul  balita di Ngaban Tanggulangin tersebut

“Langsung kita tindaklanjuti, anggota sudah berangkat ke TKP,” ujarnya, Minggu (11/07/21) sore.

Video viral aksi seorang lelaki memukul balita itu berdurasi 16 detik tersebut pertama kali diunggah oleh akun Facebook @Lasuryanto. Dalam video tampak seorang pria dewasa beberapa kali memukuli beberapa kali kepala balita. Meskipun menangis dan menjerit karena kesakitan, namun sang ayah yang bertelanjang dada tetap mengahajar anaknya menggunakan  baju yang dipelintir layaknya cambuk.Video tersebut kemungkinan direkam oleh sang Ibu.

Video yang diupload di media sosial tersebut telah dilihat ribuan kali dan mendapat beragam tanggapan yang mengecam aksi sang ayah tersebut. “Biadab, anak sendiri dianiaya. Pak polisi tolong ditangkap” tulis akun Anton. “Kok tega amat ya, anak sendiri dihajar,” tulis Agustin.

Dari informasi yang dihimpun, sang ayah warga Ngaban bernama Rizal Firmansyah. MM, tetangga pelaku membenarkan kejadian tersebut.

“Seng gepuki anak ta, wong Ngaban RT 7. Yang ngerekam istrinya sendiri,” ujar MM. (mkr)

Editor :