klikjatim.com skyscraper
klikjatim.com skyscraper

Ratusan Mahasiswa Baru IAI Tabah Lamongan Siap Wujudkan Generasi Religuis, Nasionalis, Prestisius Menuju Era 5.0

avatar klikjatim.com
  • URL berhasil dicopy

KLIKJATIM.Com | Lamongan - Institut Agama Islam (IAI) Tarbiyatut Tholabah Lamongan menggelar Pengenalan budaya akademik kemahasiswaan (PBAK). Kegiatan bertema mewujudkan Generasi Religius, Nasionalis, Prestisius menuju Era 5.0 berjalan sukses diikuti ratusan mahasiswa.

Acara yang diselenggarakan selama tiga hari sejak 2 hingga 4 September tersebut menghadirkan sekretaris bangkesbangpol dan para tokoh masyarakat di Kecamatan Paciran. Dalam pelaksanaannya rangkaian kegiatan PBAK meliputi, pengenalan kampus, wawasan kebangsaan, wawasan ahlusunnah waljamaah, serta kegiatan lomba debat dan pentas seni bagi mahasiswa baru IAI Tabah.

Ketua PBAK IAI Tabah, Ach Ilham Zubairi M.I.kom menuturkan, menurutnya para mahasiswa baru mampu meningkatkan kualitas dengan karakter religius, nasionalis, dan prestius sehingga diharapkan mahasiswa memiliki kualitas saat menempuh pendidikan di kampus maupun saat berada di tengah-tengah masyarakat.

"Kami berharap kedepannya mahasiswa baru punya karakter religius, nasionalis, dan prestisius dengan tujuan bisa bermanfaat untuk masyarakat," kata Ilham kepada wartawan.

Lebih lanjut, dosen yang akrab disapa Bang Jay menambahkan bahwa banyak kegiatan positif yang diikuti oleh mahasiswa baru. "Ada beberapa kegiatan seperti pengenalan kehidupan kampus, wawasan kebangsaan dari bangkesbangpol, bakti sosial kepada masyarakat di sekitar kampus yang ditutup dengan pentas seni," imbuhnya.

Baca Juga : Bersinergi dengan Pemdes, KKN PAR IAI Tabah Paciran Siap Mengabdi di Desa Songowereng

Hal senada diungkapkan rektor IAI Tabah, Dr. Alimul Muniroh, M.Ed bahwa PBAK tahun ini difokuskan untuk menanamkan nilai-nilai luhur kepada mahasiswa baru dengan bertujuan untuk membentuk karakter religius, nasional, dan prestisius kepada mahasiswa baru.

"Para mahasiswa baru IAI Tabah harus memahami serta menjalankan nilai-nilai spirit kita bersama yaitu BERKAH yaitu Bertanggung Jawab, Energik, Responsif, Kompeten, Adaptif, dan Harmonis. Agar kedepannya dapat wujudkan tri dharma perguruan tinggi yang menjadi tugas kita semua. Saya percaya mahasiswa baru merupakan insan pilihan untuk mengejawantahkan tugas mulia tersebut di Institut Agama Islam Tarbiyatut Tholabah ini," pungkasnya. (yud)

Editor :