KLIKJATIM.Com | Bojonegoro—Satuan Gugus Tugas Penanganan Covid-19 telah melakukan rapid tes kepada pedagang di Pasar Banjarreo dan Pasar Dander, Bojonegoro. Ratusan pedagang yang dirapid tes mengikuti dengan antiusias.
Sekda Bojonegoro, Nurul Azizah mengatakan, pemerintah para pedagang di dua pasar tersebut sangat antusias mengikuti rapid tes yang dilakukan tim satgas. Mereka yang dirapid tes para pedagang sayur dan pedagang rengkek.
[irp]
“Rapid tes ini sebagai deteksi dini dalam penanganan covid-19, kegiatan ini tetap berkelanjutan sesuai jadwal dari Dinas Kesehatan,” kata perempuan asli Desa Sumbertlaseh, Kecamatan Dander ini.
Kabag Humas Pemkab Bojonegoro, Masirin mengatakan, dari dua pasar tersebut ada 300 pedagang yang dirapid tes. Hasilnya, 82 pedagang dinyatakan reaktif covid-19.
"Iya ada 82 yang reaktif, 25 dari pasar banjarejo dan 57 dari pasar Dander," ungkap Masirin, Sabtu (09/5/2020).
[irp]
Ditambahkan Masirin, di pasar Banjarejo sendiri yang dirapid ada 99 pedagang. Dari jumlah itu 25 di antaranya dinyatakan positif. Rinciannya, 19 pedagang merupakan warga Bojonegoro, sementara 11 pedagang lainnya warga Kabupaten Tuban.
"Untuk pasar Dander dari 201 yang reaktif rapid tes ada 57 orang," tambah dia. (mkr)
Editor : M Nur Afifullah