klikjatim.com skyscraper
klikjatim.com skyscraper

Pohon Tumbang Krian Sidoarjo Timpa Tiga Pengendara Motor

avatar klikjatim.com
  • URL berhasil dicopy
Polisi menunjukan pohon sono yang tumbang di Krian Sidoarjo. (Satria Nugraha – klikjatim.com)
Polisi menunjukan pohon sono yang tumbang di Krian Sidoarjo. (Satria Nugraha – klikjatim.com)

KLIKJATIM.Com I Sidoarjo – Sebuah pohon sono setinggi 15 meter dengan diameter sekitar 40 sentimeter di Jalan Raya Punokawan, Kecamatan Krian, tiba-tiba tumbang dan menimpa tiga pengendara motor yang tengah melintas, Minggu (9/1/2021).

Tiga tersebut adalah, Riski Harianto (29), warga Bayu Urip Lor Surabaya, Sulistya (19), warga Kecamatan Sukomanunggal dan Winda Silviana (20), warga Desa Barengkrajan, Kecamatan Krian. Dari tiga korban diatas, Winda yang mengendarai motor Honda beat mengalami luka paling parah karena lengan tangan kirinya patah.

“Korban kami bawa ke Rumah Sakit Anwar Medika untuk segera dirawat,” terang Kanit Gakkum Satlantas Polresta Sidoarjo, AKP Sugeng Sulistyono.

Ia menjelaskan peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 13.00 WIB, sebelum turun hujan. “Di lokasi, angin memang berhembus kencang. Nah setelah kami periksa, bagian bawah pohon tersebut memang keropos,” lanjut Sugeng.

Pohon sono yang tumbang tersebut menutup dua jalur dari arah Surabaya ke Mojokerto dan sebaliknya. “Arus kendaraan dari barat kami belokkan ke utara di simpang lima krian sehingga melewati by pass krian. Begitu juga arus kendaraan dari timur kami masukkan ke by pass krian,” lanjut Sugeng.

Butuh waktu lebih dari satu jam untuk menyingkirkan pohon sono yang tumbang tersebut. Sebelum gergaji mesin datang, warga nampak memotong pohon sono tersebut menggunakan kapak. (yud)

Editor :