klikjatim.com skyscraper
klikjatim.com skyscraper

Pilbup Semakin Dekat, PPDI Gresik Dilantik

avatar klikjatim.com
  • URL berhasil dicopy
Wakil Bupati Gresik, Moh Qosim saat memberikan sambutan di acara Pelantikan PPDI Gresik. (Miftahul Faiz/Klikjatim.com)
Wakil Bupati Gresik, Moh Qosim saat memberikan sambutan di acara Pelantikan PPDI Gresik. (Miftahul Faiz/Klikjatim.com)

KLIKJATIM.Com | Gresik - Jelang Pemilihan Bupati Gresik tahun ini, Pengurus Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Kabupaten Gresik resmi dilantik. Sabtu (1/2/2020) siang, sebanyak 23 perwakilan dari setiap desa di Kabupaten Gresik dilantik Wakil Bupati (Wabup) Gresik Moh. Qosim di Watangrejo, Kecamatan Duduksampeyan.

[irp]

Koordinator PPDI Gresik, Heri mengatakan, PPDI merupakan pewakilan dari setiap desa di Kabupaten Gresik. "Setiap desa satu perwakilan di seluruh Kabupaten Gresik," tutur perwakilan Desa Pranti, Kecamatan Menganti tersebut.

[irp]

PPDI sendiri merupakan program untuk meningkatkan kesejahteraan dan kekompakan perangkat desa. PPDI juga melanjutkan program dari Pemerintah Pusat, khususnya Kementerian Desa. PPDI sendiri berdiri sejak tahun 2006-2007 yang awalnya bernama Forum Komunikasi Perangkat Desa (FKPD).

"FKPD sudah bubar. Lalu diganti oleh Jakarta (pusat, red) dengan PPDI ini," tambah Heri.

Harapannya ke depan, PPDI Gresik bisa semakin solid, semakin jaya, semakin bersatu dan dapat mengangkat kesejahteraan perangkat desa.

"Intinya guyub rukun, saling mengenal satu sama lain, siap bekerja untuk masyarakat, dan menindaklanjuti program-program pemerintah daerah agar perangkat desa sejahtera," pungkasnya. (iz/bro)

Editor :