KLIKJATIM.Com | Gresik—PD BPR Gresik mengajuka pemangkasan setoran deviden (pembayaran tunai dari hasil keuntungan) kepada Pemkab Gresik. Pasalnya, selama masa pandemi ini pengajuan kredit menurun.
Direktur PD BPR Gresik, Al Khusaini mengatakan, setelah ada pengurangan setoran untung perusahaan, yakin bisa memenuhinya di akhir tahun ini. Khusaini menyebut, kinerja perusahaan yang dipimpinnya selama triwulan ketiga ini cukup baik.
“Namun, terkait pertumbuhan kredit masih belum dipastikan,” katanya, Rabu (15/9/2021).
Wakil Ketua Komisi II DPRD Gresik, Syahrul Munir membenarkan, pengajuan pemangkasan setoran deviden oleh Bank Gresik itu. Awalnya, target deviden yang haru ditanggung Bank Gresik sebesar Rp 1 miliar.
“Direksi mengajukan pemotongan deviden menjadi Rp 600 juta,” katanya.
Syahrul memaklumi permohonan itu, menurut Syahrul, dunia perbankan memang terpukul karena pandemi. Namun, Bank Gresik masih bisa menyanggupi untuk menyetor dividen.
"Kita memaklumi karena dunia perbankan mengalami penurunan kredit,” ujarnya.(mkr)
Editor : Abdul Aziz Qomar