KLIKJATIM.Com | Pasuruan - Di penghujung tahun 2019, PT Coca-cola Amatil Indonesia (Amatil Indonesia) dan PT Fast Food Indonesia (KFC Indonesia) sepakat menjalin kerjasama join produk lima tahun ke depan. Bentuk kolaborasi yang dilakukan, Amatil Indonesia dapat menawarkan produk berupa minuman ringan di 700 lebih gerai KFC se Indonesia.
“Kami bangga dapat melebarkan bisnis kami dengan salah satu restoran siap saji paling digemari oleh masyarakat Indonesia," ungkap Presiden Direktur Coca-cola Amatil Indonesia, Kadir Gunduz, Selasa (17/12/2019) siang.
[irp]
Pihaknya optimis melalui kerjasama ini bisa mendorong pertumbuhan bisnis yang kuat. "Untuk itu, kami akan gunakan kemampuan eksekusi Amatil Indonesia dalam memaksimalkan potensi pertumbuhan di pasar ini,” lanjutnya.
Saat ini, Amatil Indonesia telah melayani pelanggan yang tersebar di seluruh Indonesia. Mulai pelanggan di pasar tradisional hingga modern.
[irp]
“Perjalanan kami telah dimulai sejak 27 tahun yang lalu dan kami bangga akan komitmen untuk terus bertumbuh serta berinovasi, sehingga kami dapat menghadirkan ragam pilihan portofolio produk yang berkualitas, bagi seluruh pelanggan dan konsumen di Indonesia,” tandasnya. (dik/roh)
Editor : Redaksi