klikjatim.com skyscraper
klikjatim.com skyscraper

Prihatin Kondisi Pertanian, HMI Gresik Gelar Diskusi Regenerasi Petani

avatar klikjatim.com
  • URL berhasil dicopy
Suasana diskusi publik membahas Regenerasi Petani. (Miftahul Faiz/Klikjatim.com)
Suasana diskusi publik membahas Regenerasi Petani. (Miftahul Faiz/Klikjatim.com)

KLIKJATIM.Com | Gresik--Pertanian Indonesia yang tidak menunjukkan perkembangan yang baik disikapi oleh Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Gresik. Bersama dengan Badan Kordinasi (Badko) HMI Jawa Timur, mereka menggelar diskusi publik refleksi akhir tahun bertema Regenerasi Petani, Senin (16/12/2019) malam.

[irp]

Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Jawa Timur, Hadi Sulistyo sebagai pemantik mengatakan, pemerintah telah berupaya untuk memajukan pertanian nasional. Ada banyak program yang melindungi petani dan lahannya.

Selain Hadi Sulistyo, hadir pula Pranaya Yuda Mahardika dari Komisi B DPRD Jatim dan Sekjen Aspehorti ( Asosiasi Petani dan Pengolah Hortikultira Indonesia), Abdus Salam.

Refleksi ini sendiri sengaja digelar untuk menindaklanjuti minimnya petani-petani muda yang konsisten melakukan kerja-kerja di sawah.

Ketua HMI Gresik, Umar Faruq menerangkan, acara diskusi publik ini untuk membangun kemandirian pangan dalam sektor pertanian yang bisa diciptakan oleh kader HMI Gresik dan cabang lain, serta organisasi mahasiswa eksternal lainnya.

[irp]

"Dengan adanya diskusi publik ini, para mahasiswa bisa membangun generasi yang sadar akan pentingnya keberlanjutan pertanian di Indonesia. Dimana politik pangan ke depannya akan semakin penting," pungkas Faruq. (iz/bro)

Editor :