klikjatim.com skyscraper
klikjatim.com skyscraper

Buka Puasa Bersama di Mapolres, Wabup Bojonegoro Ajak Steakholder dan Yatim Cegah Terorisme

avatar klikjatim.com
  • URL berhasil dicopy
Wakil Bupati Bojonegoro Budi Irawanto menyerahkan santunan kepada salah satu anak.
Wakil Bupati Bojonegoro Budi Irawanto menyerahkan santunan kepada salah satu anak.

KLIKJATIM.Com | Bojonegoro - Wakil Bupati Bojonegoro Budi Irawanto hadir dalam buka puasa bersama di masjid Mapolres Bojonegoro. Sebelum mulai buka bersama, Wakil Bupati Bersama Kapolres dan tamu undangan memberikan santunan secara bersama sama kepada anak yatim. Buka bersama ini untuk mencegah perkembangan paham radikal, terorisme dan intoleransi.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Bojonegoro Budi Irawanto menyampaikan akhir- akhir ini banyak berkembang terorisme. Untuk itu, marilah bersama sama saling menjaga agar masyarakat Bojonegoro tetap terjaga dan aman.

[irp]

"Keamanan dan kerukunan seluruh masyarakat Bojonegoro merupakan hal utama, untuk itu mari kita bersama saling menjaga," kata Wabup Bojonegoro Rabu (14/4/2021).

Mas Wawan, sapaan akrabnya menambahkan, masyarakat khususnya Kabupaten Bojonegoro agar terus bersatu dan melawan terorisme. Jika ada hal hal yang mencurigakan dari suatu kegiatan atau oknum tertentu segera laporkan ke aparat hukum atau instansi pemerintah yang terdekat.

Sementara itu Kapolres Bojonegoro AKBP EG Pandia menjelaskan, situasi Kamtibmas harus terjaga, untuk itu dukungan seluruh masyarakatan dan FKUB Kabupaten Bojonegoro menjadi kunci utama.

"Isu berita hoax di media sosial terus berkembang untuk itu jaga terus Kamtibmas di wilayah Kabupaten Bojonegoro," pungkas AKBP EG Pandia Kapolres Bojonegoro.

Acara ini juga dihadiri perwakilan Kejaksaan Negeri, Pengadilan Agama, Kodim 0813, Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB), dan jajaran Polres Bojonegoro. (bro)

Editor :