klikjatim.com skyscraper
klikjatim.com skyscraper

Sambut Ramadan, Aston Inn Gresik dan Fatayat Siapkan Daiyah di Seluruh Kecamatan Gresik

avatar klikjatim.com
  • URL berhasil dicopy
Wabup Gresik Aminatun Habibah saat menyerahkan piala kepada pemenang lomba
Wabup Gresik Aminatun Habibah saat menyerahkan piala kepada pemenang lomba

KLIKJATIM.Com | Gresik - Menjelang datangnya bulan suci ramadan, Pimpinan Cabang (PC) Fatayat NU Kabupaten Gresik bekerjasama dengan Hotel Aston Inn Gresik menggelar lomba daiyah. 

[irp]

Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani mengapresiasi PC Fatayat NU Gresik dalam menyiapkan daiyah jelang Ramadan. “Kami melihat Fatayat kali ini lebih berintegritas dan profesional. Kami harapkan bisa terus bermanfaat bagi Gresik, masyarakat dan juga NU,” Harap  Gus Yani, sapaan Fandi Akhmad Yani. 

Pihaknya menilai sebagai organisasi massa perempuan terbesar, Fatayat NU Gresik harus mampu mengawal dan mencetak kader berkopetensi di berbagai bidang. 

Wakil Bupati Gresik, Aminatun Habibah juga melihat semarak harlah Fatayat NU Gresik kali ini luar biasa. Menggandeng Hotel Aston Iin Gresik dan berbagai sponsorship, Aminatun berharap kader Fatayat lebih open minded dan siap mengisi di segala bidang. “Ada yang di bidang dakwah, namun juga di bidang lainnya seperti politik, kesehatan dan pendidikan,” kata Aminatun, Senin (12/4 /2021). 

Bukan hanya di satu partai, namun juga di semua partai untuk mengisi suara perempuan di parlemen. 

Sementara itu, Executive Chef Danang Dwi Lukito mengatakan, sebagai hotel di tengah Kabupaten Gresik, Hotel Aston  Inn Gresik mengikuti budaya dan tradisi. “Kami ada di kota santri, maka secara operasional dan konsep disesuaikan dengan kota ini. Selamat juga bagi para daiyah yang menang dalam lomba itu,” kata Danang. Lomba daiyah diikuti perwakilan 16 kecamatan. Mereka sudah mengikuti seleksi di kecamatannya masing-masing. 

Pemenang lomba daiyah dimenangkan Hafidzotul Karimah dari PAC Bungah. Ketua PC Fatayat NU Gresik Ainul Farodisa mengatakan, jika semarak harlah Fatayat NU Gresik kali ini memang dikonsep virtual. “Memang sudah saatnya kita mengikuti arus digitalisasi. Acaranya pun digelar secara streaming. Kami berharap tahun depan kegiatan harlah juga lebih meriah,” harap Ainul.

Diketahui, lomba yang digelar juga dalam rangkaian Harlah Fatayat NU ke-71 itu dihadiri pejabat di Hotel Aston Iin Gresik, Minggu (12/4). Di antaranya, Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani, Wakil Bupati Gresik Aminatun Habibah, Ketua Fraksi PKB DPRD Jatim Fauzan Fuad, Ketua DPRD Gresik M Abdul Qodir, Ketua Fraksi PDI-Perjuangan Noto Utomo, Camat Dukun Fatah Hadi dan lain sebagainya.  (bro)

Editor :