KLIKJATIM.Com | Pamekasan - Pelatih Madura United Rachmad Darmawan (RD) menilai hasil seri di dua laga terakhir karena anak asuhnya kurang dalam penyelesaian akhir. Dia berjanji akan memoles Tim Sappe Kerab di laga berikutnya.
[irp]
Dikatakan, MU telah melakoni tiga pertandingan pada ajang Piala Presiden grup C di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung. Namun, dalam dua laga terakhir, skuat Laskar Sape Kerrab mendapat hasil minor.
Pelatih Madura United, Rahmad Darmawan mengatakan, para pemainnya mampu menguasai ball posision dalam setiap pertandingan. Tetapi, mereka masih kurang dalam hal menciptakan gol pada setiap peluang yang ada.