Jemaah Islam Aboge di Probolinggo Baru Mulai Puasa Besok

Reporter : Redaksi - klikjatim

foto: Salah satu warga yang merupakan jemaah Aboge nampak masak. (Ist)

PROBOLINGGO – Jemaah Islam Alif Rebo Wage (Aboge) Aboge di Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur belum memulai puasa pada hari ini, Senin (06/05/2019). Pasalnya, mereka memiliki perhitungan sendiri untuk menentukan awal Ramadhan.

Awal Ramadhan tahun ini, hasil perhitungan Jemaah Islam Aboge berbeda atau selisih satu hari dengan penetapan dari pemerintah. Mereka baru akan memulai puasa besok, Selasa (07/05/2019).

Tak heran, suasana di kampung Aboge tepatnya di Desa Leces, Kecamatan Leces, Kabupaten Probolinggo masih terlihat seperti hari biasa. Warga masih menikmati makanan dan minuman di siang hari.

“Kami mempunyai perhitungan sendiri dengan berpedoman kalender islam di Kitab Mujarobah,” tutur Seorang Jemaah Aboge, Manisa.

[irp] [irp]

Perbedaan awal puasa sejatinya bukan hanya saat ini. Tetapi diketahui sudah setiap tahun.

Selain puasa, perbedaan perhitungan juga terjadi dalam penetapan hari raya idul fitri maupun idul adha.

Kendati berbeda, tetapi umat muslim di wilayah setempat bisa saling menghormati. Mereka pun tetap hidup berdampingan sejak puluhan tahun sampai sekarang.

Adapun diketahui, jumlah total Jemaah Islam Aboge yang berada di Kabupaten Probolinggo kurang lebih 900 orang. Mereka tersebar di 10 desa yang berada di 4 kecamatan. Antara lain di Kecamatan Leces, Dringu, Tegalsiwalan dan Bantaran. (feb/hen)