Soal Pilkades, Ratusan Warga Gelar Demonstrasi

klikjatim.com
Foto: Wabup Nganjuk, Marhaen Djumadi saat menemui para demonstran. (A. Bahar/klikjatim.com)

NGANJUK – Ratusan warga Desa Ngupung, Kecamatan Patianrowo, Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur, menggelar demonstrasi di Kantor Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) setempat, Senin (18/02/2019). Mereka menuntut pelaksanaan pemilihan kepala desa (pilkades) di wilayah agar diulang, karena menduga terjadi kecurangan.

Peserta unjuk rasa, Suyadi mengungkapkan, pelaksanaan pilkades di Ngepung sarat dengan kecurangan. Salah satunya terkait dugaan panitia yang sudah terkondisikan.

Baca juga: Aksi Anarkis Demo Pilkades Berbuntut Panjang, Aktivis Sampang Laporkan Pengrusakan Fasum ke Polisi

Selain itu, juga disebutkan ada keterlibatan oknum Aparatur Sipil Negara (ASN) yaitu guru dan polisi. Mereka dituding ikut mengarahkan kepada calon kepala desa tertentu.

Baca juga: Gubernur Khofifah : Rekonstruksi Jembatan Kutorejo Nganjuk Selesai

“Sehingga kami bersama warga menuntut supaya dilakukan pemilihan ulang,” tandasnya.

Dalam unjuk rasa tersebut warga ditemui oleh Wakil Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi. Perwakilan massa difasilitasi untuk menyampaikan aspirasinya.

Baca juga: Pastikan Masyarakat Tempati Hunian Layak, Gubernur Khofifah: Alhamdulillah 158 Rutilahu di Nganjuk Rampung 100 Persen

“Aspirasi dari warga ini akan kami tindaklanjuti dengan menurunkan tim untuk ngecek kebenaran yang terjadi di lapangan,” imbuhnya. (ab/hen)

Editor : Redaksi

Lowongan & Karir
Berita Populer
Berita Terbaru