KLIKJATIM.Com | Gresik — Delapan bulan sejak dibuka oleh Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani pada tanggal 2 bulan November tahun 2021 lalu, kini Pudak Galeri tampak sepi.
Terlihat tenant-tenant makanan dan minuman di lantai dua tutup semuanya. Menyisakan satu tenant yang berjualan mie ayam mie land.
Penjaga tenant Mie Ayam di Pudak Galeri, Iyan menceritakan, sejak dua bulan lalu tinggal dirinya saja yang buka.
"Yang beroperasi tinggal saya saja, dua bulan lalu juga yang buka kalau ada event saja, sekarang ada event atau nggak ya cuma saya yang buka," katanya.
Menurut dia, dagangannya baru lumayan ramai kalau ada event atau acara yang diselenggarakan di Pudak Galeri. Sementara jika sepi, penghasilannya tak menentu.
"Saya terbantu agak ramai dengan adanya event dan acara-acara," sambung Iyan yang juga menyediakan kopi dan aneka minuman lain.
Sementara itu, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Kabupaten Gresik Malahatul Fardah menyampaikan, Pudak Galeri memang menjadi salah satu Pekerjaan Rumahnya (PR).
"Kami akan kaji kembali agar para pedagang itu bisa berjualan terus," kata dia.
Selama ini, lanjut Fardah, dalam setiap event UMKM di Pudak Galeri selalu dipromosikan produk-produknya.
"Yang jelas ini akan kita tata kembali biar ramai," kata Fardah.
Perlu diketahui, di lantai satu Pudak Galeri terdapat etalase yang menampung berbagai produk UMKM dari berbagai produsen di kota pudak, yang dikelola langsung petugas Diskoperindag.
Sementara di lantai dua terdapat food court yang menyediakan berbagai kudapan. (yud)
Editor : Abdul Aziz Qomar
BNI Pamekasan Sebut Pra-Skrining Bertabrakan dengan Appraisal
Bank Negara Indonesia (BNI) Cabang Pamekasan, Madura, menanggapi status pengajuan Kredit Pemilikan Rumah (KPR). …
Tragedi di Perlintasan KA Kalitidu, Pria Asal Sumatera Selatan Tewas Tertemper KA Gumarang
KLIKJATIM.Com | Bojonegoro – Insiden maut terjadi di jalur perlintasan kereta api Desa Talok, Kecamatan Kalitidu, Kabupaten Bojonegoro pada Kamis (15/1/2026) p…
Uang Rp74 Juta Hampir Melayang, Warga Sampang Bongkar Modus Penipuan Minyak Goreng di Facebook
KLIKJATIM.Com | Sampang – Kewaspadaan warga Desa Gunung Rancak, Kecamatan Robatal, Kabupaten Sampang, berhasil menggagalkan aksi penipuan transaksi jual beli d…
Bantu Siswa Tentukan Kampus Impian, MGBK Gresik Gelar Edu Fair 2026 yang Diikuti 3.800 Peserta
KLIKJATIM.Com | Gresik – Sebagai bentuk integritas dan kepedulian terhadap masa depan generasi muda, Musyawarah Guru Bimbingan Konseling (MGBK) Kabupaten G…
Miris! Siswa RA-MI Bahrul Ulum Bojonegoro Belajar di Atas Lantai Tanah, Pemdes Berharap Bantuan Pemkab
KLIKJATIM.Com | Bojonegoro – Potret buram dunia pendidikan masih terlihat di pelosok Kabupaten Bojonegoro. Puluhan siswa di RA–MI Bahrul Ulum Deling, Dusun Dib…
Waspada! Kasus DBD di Sampang Tembus 494 Kasus, Wilayah Kota Jadi Penyumbang Terbanyak
KLIKJATIM.Com | Sampang – Ancaman penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) di Kabupaten Sampang perlu menjadi perhatian serius. Dinas Kesehatan dan Keluarga B…