klikjatim.com skyscraper
klikjatim.com skyscraper

Takut Motor Disita Lantaran Tak Bawa STNK, Ibu Asal Jabon Pura-pura Pinsan

avatar Wahyudi
  • URL berhasil dicopy
Operasi lantas di bundaran Nusadua (exit tol) Gempol 1 ini menyita 25 motor protolan.
Operasi lantas di bundaran Nusadua (exit tol) Gempol 1 ini menyita 25 motor protolan.

KLIKJATIM.Com I Pasuruan - Saat digelar operasi tertib lalu lintas di bundaran Nusadua (exit tol) Gempol.  Ada Seorang ibu asal Kecamatan Jabon, Sidoarjo pura-pura pingsan dan menangis sesunggukan. Hanya saja tipu dayanya tak mempan lantaran polisi tetap mengamankan motornya  karena tidak dilengkapi STNK. Kejadian ini tentu membuat warga yang melihatnya tersenyum geli.

[irp]

Operasi tertib lantas yang dimulai pukul14.30  hingga 16:00 setidaknya mengeluarkan 100 surat tilang .  Operasi kali ini menitik beratkan pada  pelanggaran yang berpotensi laka lantas. "Operasi ini bersandikan Dakgar(Penindakan Pelanggar),sesuai petunjuk dan arahan AKP Eko Iskandar selaku Kasatlantas Polres Pasuruan,"ucap Kanit Patroli Iptu Pujianto.

[irp]

Ditambahkan pelanggaran yang terjadi seperti tidak memakai helm, kendaraan tidak spek, berboncengan lebih dari 1 orang, tidak memakai sabuk pengaman. Dari operasi sore ini petugas juga mengamankan 25 sepeda motor tanpa dilengkapi surat-surat dan kondisi protolan.

Sebelumnya  satlantas Polres Pasuruan telah menyabet juara 3 penegakan hukum terhadap pelanggaran lalu lintas (SPPT-semester 2 tahun 2019) pada jajaran Polda Jatim dan juara 1 Polres Royan A. Prestasi ini memotivasi Satlantas Polres Pasuruan untuk lebih giat menekan angka laka lantas diwilayahnya.  (hen/rtn)

Editor :