KLIKJATIM.Com | Gresik--Kasus positif virus corona atau covid-19 di Kabupaten Gresik bertambah 6 orang, Sabtu (23/5/2020). Sehingga total kasus positif mencapai 127 orang.
Juru Bicara satgas percepatan penanganan Covid-19 Gresik drg Saifudin Ghozali menuturkan, enam kasus positif tersebut tersebar di empat kecamatan. Perinciannya Dua kasus di Desa Sidowungu Kecamatan Menganti, dua kasus di Kecamatan Manyar yang tersebar di Desa Manyarejo dan Desa Karangrejo, satu kasus di Desa Mojopuro Gede Kecamatan Bungah.
[irp]
"Satu lagi di Desa Gadung Driyorejo, yang bersangkutan telah meninggal dunia di Rumah Sakit di Surabaya, sebelumnya statusnya PDP sebelum Hasil Swabnya keluar," rinci Ghozali pada Klikjatim.com (23/05/2020).
Dalam kesempatan tersebut disampaikan pula pengurangan jumlah kasus positif di Gresik, setelah satu konfirmasi positif di Desa Pongangan Kecamatan Manyar diketahui berdomisili di sidoarjo. Selain itu satu orang positif asal Desa Drancang Kecamatan Menganti dinyatakan meninggal dunia.
"Beliau wafat saat dirawat di salah satu rumah sakit di Surabaya," tuturnya.
Dari penelusuran asal klaster, tambah Ghozali, diketahui keenam kasus positif tersebut disinyalir dari penularan klaster Surabaya, klaster Sidowungu, dan klaster Pabean.
"Tetap dari klaster-klaster besar sebelumnya," imbuhnya.
Berdasarkan laporan satgas tersebut, kini jumlah positif Covid-19 di Gresik berjumlah 127 orang dari sebelumnya 122 orang. Dari 127 tersebut 11 diantaranya meninggal dunia, sementara 12 orang dinyatakan sembuh total.
[irp]
Sementara jumlah Pasien dalam pengawasan (PDP) Gresik saat ini berjumlah 212 orang, 8 diantaranya meninggal dunia sementara 138 lainnya selesai pengawasan.
Adapun Orang dalam pemantauan (ODP) Gresik saat ini mencapai 1167 orang dengan 1012 Orang selesai dipantau.
Kemudian jumlah Orang dalam resiko (ODR) Gresik saat ini dilaporkan 1132 orang dengan 1074 lepas pengawasan. Lalu Orang tanpa gejala (OTG) di Gresik kini dilaporkan mencapai 240 Orang. (mkr)
Editor : Abdul Aziz Qomar