KLIKJATIM.Com | Jember – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa meninjau pembangunan spillway (pelimpah air) Sungai Tanggul di Desa Paseban, Kecamatan Kencong, Kabupaten Jember, Sabtu (13/9/2025).
Proyek ini ditargetkan mampu memulihkan alur sungai lama sehingga 1.046 hektare sawah petani di hilir kembali mendapat pasokan air.
Pasca banjir besar 2019, alur Sungai Tanggul berubah karena terbentuk muara baru yang langsung bermuara ke laut. Akibatnya, ribuan hektare sawah kehilangan irigasi dan produktivitas pertanian menurun. Untuk mengatasi hal itu, Pemprov Jatim memulai pembebasan lahan sejak 2022 dan kini melanjutkan pembangunan spillway.
“Pembangunan spillway ini penting agar sawah seluas 1.046 hektare bisa kembali terairi,” tegas Khofifah.
Proyek yang didanai APBD Jatim sebesar Rp15,6 miliar ini selain mengembalikan suplai air pertanian juga berfungsi mengendalikan alur sungai dan mengurangi risiko banjir. Saat ini, progres pembangunan mencapai 55,26 persen dengan target rampung pada 21 Desember 2025.
Pekerjaan meliputi pemasangan beton bertulang dengan mercu pelimpah setinggi 2,5 meter berbentuk ogee, lebar 5,3 meter, dan panjang 47,5 meter. Selain itu, dibangun sistem panel serbaguna, pintu penguras berbahan fiberglass, retaining wall, bored pile, hingga struktur beton pendukung lainnya.
Baca juga: Gubernur Khofifah Tegaskan Beasiswa LPPD Jatim Cetak Generasi Emas Menuju Indonesia Emas 2045Khofifah optimistis spillway dapat meningkatkan ketahanan pangan dan memperkuat ekonomi masyarakat. “Jika selesai tepat waktu, musim tanam Januari mendatang bisa kembali normal dengan irigasi yang baik,” ujarnya.
Ia menambahkan, pembangunan ini sejalan dengan arahan pemerintah pusat untuk memetakan lahan dan meningkatkan produksi pangan.
“Spillway ini bagian dari strategi menjaga ketahanan pangan Jawa Timur,” ungkapnya.
Apresiasi datang dari warga. Masduki, petani Desa Paseban, menyampaikan rasa terima kasihnya.
“Sangat bermanfaat bagi kami para petani. Terima kasih Ibu Gubernur,” katanya.
Hal senada disampaikan Harsono, warga Kencong, yang berharap spillway bisa mengoptimalkan pengairan sawah.
“Semoga sawah di Paseban makin makmur dan sejahtera,” ujarnya. (qom)
Editor : Muhammad Hatta