KLIKJATIM.Com | Gresik— Kelompok Tani (Poktan) Melon RW 2 Hidropam, yang dikenal dengan nama MEWAH, di Desa Sukomulyo, Kecamatan Manyar, Kabupaten Gresik, mulai mengembangkan kebun hidroponik melon sebagai salah satu langkah mendukung ketahanan pangan dan menjaga lingkungan. Proyek ini dimulai pada akhir November 2024, dengan persiapan lahan seluas 10 x 20 meter dan perlengkapan hidroponik yang lengkap.
Ketua Poktan MEWAH, Ridwan Hidayat, menjelaskan bahwa mereka memulai penanaman pada 22 Desember 2024, dengan menyiapkan bibit tunas helai daun dari varietas melon lokal, yaitu Adinda Golden Kinanti dan Honey Global, varietas impor yang dikenal dengan kualitasnya. Selain itu, mereka menggunakan satu formula nutrisi untuk mendukung pertumbuhan tanaman melon.
"Kami siapkan bibit tunas helai daun, nutrisi satu formula. Ada varietas melon lokal jenis Adinda Golden Kinanti, kirain dari produk tunas agro. Impor namanya Honey Global," ujar Ridwan.
Bendahara Poktan MEWAH, Nuraini, menambahkan bahwa kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan ketahanan pangan, tetapi juga sebagai upaya menjaga kelestarian lingkungan di wilayah RW 2. Keberadaan kebun hidroponik ini memberikan kegiatan positif bagi para pengurus Poktan, yang mayoritas terdiri dari ibu-ibu rumah tangga, atau yang akrab disebut 'emak-emak'.
"Nantinya, melon hasil panen akan dijual dengan harga Rp 20.000 per kilogram. Hasil penjualan ini nantinya akan digunakan untuk pengembangan kebun hidroponik lebih lanjut, sekaligus untuk mendukung kegiatan Poktan MEWAH di masa depan," kata Nuraini.
Selain itu, Poktan MEWAH mendapatkan dukungan penuh dari berbagai pihak, termasuk dari PT Smelting. Indra SW Junor, Section Manager General Affairs PT Smelting, turut memberikan apresiasi atas inisiatif tersebut dan berkomitmen untuk memberikan pendampingan serta pelatihan kepada para anggota Poktan.
"Kami juga akan membantu memasang panel solar cell untuk kebutuhan listrik penggerak pompa air. Kami sangat mengapresiasi Poktan MEWAH karena turut mendukung program pemerintah dalam ketahanan pangan dan pembangunan berkelanjutan," ungkap Indra.
Dukungan dari berbagai pihak ini diharapkan dapat mempercepat perkembangan kebun hidroponik MEWAH, sekaligus menjadi contoh nyata bagi masyarakat lainnya dalam memanfaatkan teknologi hidroponik untuk pertanian yang ramah lingkungan dan mendukung ketahanan pangan lokal.
Dengan kebun hidroponik ini, diharapkan Poktan MEWAH dapat terus berkembang, menghasilkan produk berkualitas, dan memberikan manfaat ekonomi bagi masyarakat sekitar, sekaligus mendukung program ketahanan pangan yang menjadi prioritas pemerintah. (ris)
Editor : Abdul Aziz Qomar
Kapolres Gresik Silaturahmi ke DPRD, Bangun Sinergi untuk Penyelesaian Persoalan di Tengah Masyarakat
KLIKJATIM.Com | Gresik – Kapolres Gresik yang baru, AKBP Ramadhan Nasution, mengawali masa tugasnya dengan memperkuat sinergitas lintas lembaga. Kapolres G…
Dinding Penahan Tebing Bengawan Solo di Bojonegoro Ambrol, Pemkab Beri Kontraktor Waktu Perbaikan 300 Hari
KLIKJATIM.Com | Bojonegoro – Proyek dinding penahan tebing Sungai Bengawan Solo di Desa Lebaksari, Kecamatan Baureno, Kabupaten Bojonegoro, kembali menjadi s…
Soal Pembongkaran Eks Asrama VOC, DPRD Gresik Segera Panggil Pihak Terkait
KLIKJATIM.Com | Gresik – Pembongkaran bangunan cagar budaya eks Vereenigde Oostindische Compagnie (VOC) milik PT Pos Indonesia di Jalan Basuki Rahmat, kawasan w…
Resmikan RSNU Pasuruan, Gubernur Khofifah: Dakwah Lewat Layanan Kesehatan yang Profesional dan Terjangkau
KLIKJATIM.Com | Pasuruan – Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, secara resmi meresmikan Rumah Sakit Nahdlatul Ulama (RSNU) Pasuruan di Jalan Raya K…
Sajikan 94 Agenda Ikonik, Lamongan Luncurkan Kalender Event 2026 untuk Dongkrak Wisata dan Ekonomi
KLIKJATIM.Com | Lamongan – Pemerintah Kabupaten Lamongan melalui Dinas Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga serta Pariwisata (Disbudporapar) resmi meluncurkan K…
SPPG Babur Rizki Camplong Evaluasi Menu MBG, Sekolah Nilai Kualitas dan Distribusi Sudah Sesuai Standar
KLIKJATIM.Com | Sampang — Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Tambaan, Yayasan Babur Rizki, Kecamatan Camplong, Kabupaten Sampang, melakukan evaluasi p…