klikjatim.com skyscraper
klikjatim.com skyscraper

Update Covid-19 Bojonegoro: Dari Total 87 ODP, 21 Orang Dinyatakan Selesai Dipantau

avatar klikjatim.com
  • URL berhasil dicopy

KLIKJATIM.Com | Bojonegoro--Sejak coronavirus disease (covid-19) atau virus corona merebak, total ada 87 orang dalam pantauan (ODP) di Kabupaten Bojonegoro hingga Rabu (1/4/2020). Dari total itu, 21 di antaranya dinyatakan telah selesai dalam pemantauan.

Jumlah ODP di Kabupaten Bojonegoro setiap hari terus bertambah, per Rabu (1/4/2020) pukul 15.00 WIB dari data dari Satgas Covid-19 Bojonegoro ada tambahan 12 ODP baru. Sementara hanya 1 orang yang dinyatakan selesai dalam pemantauan di hari itu.

[irp]

“Ada penambahan 12 orang yang masuk ODP pada hari ini,” kata Kabag Humas Pemkab Bojonegoro, Masirin, Rabu (31/3/2020).

Menurut Masirin, dari grafik pemantauan hari ini, terdapat penambahan jumlah ODP baru di beberapa wilayah.

"Penambahan itu di Kecamatan Baureno, Bojonegoro, Gondang, Kapas, Kedungadem, Padangan, Sukosewu, Temayang, dan kecamatan Dander," terangnya.

[irp]

Berikut data wilayah persebaran warga yang masuk ODP di Kabupaten Bojonegoro: Kecamatan Dander 11 orang, Kecamatan Bojonegoro 10 orang, Kecamatan Baureno 6 orang, Kecamatan Kedungadem 5 Orang, Kecamatan Sumberrejo 4 orang, Kecamatan Padangan 4 orang, Kecamatan Kepohbaru 2 orang, Kecamatan Balen 2 orang, Kecamatan Temayang 2 orang, Kecamatan Sugihwaras 2 orang, Kecamatan Gondang 2 orang, Kecamatan Trucuk 2 orang, Kecamatan Malo 2 orang, Kecamatan Kalitidu 1 orang, Kecamatan Kasiman 1 orang, Kecamatan Sekar 1 orang, Kecamatan Ngraho 1 orang, Kecamatan Sukosewu 1 0rang dan Kecamatan Kapas 1 orang.

Pemkab Bojonegoro mengajak terus bersama sama untuk saling mengingatkan, menjaga dan mengantisipasi penyebaran Corona dengan mengurangi aktivitas diluar rumah/berkumpul.

"Jangan lupa jaga jarak, cuci tangan dan segera memeriksakan diri ke puskesmas jika merasakan gejala demam, sakit kepala, batuk/pilek dan sakit tenggorokan," tutup Kabag Humas Pemkab Bojonegoro, Masirin. (af/mkr)

Editor :