KLIKJATIM.Com | Gresik — Ditengah kekhawatiran menurunnya daya beli masyarakat, brand retail kebutuhan sekunder rumah tangga Caption Home membuka gerai kedua di Gresik.
Dalam situasi demikian, Manajemen Caption Home optimis pasar di Gresik akan menyambut positif.
Baca juga: Bisnis Perhiasan di Gresik Sudah Pulih Mendekati Normal Seperti Sebelum Pandemi
General Manager Caption Home M Turjumani menyampaikan, sebagai penyedia barang-barang seperti karpet, beding text, sajadah, handuk, comforter dan sebagainya, pihaknya optimistis permintaan akan tinggi.
"Karena kami lihat di Gresik ini perumahan dan permukiman tumbuh pesat, dengan banyak pekerja industri disini, sehingga proyeksi kami permintaan barang kebutuhan seperti yang kami sediakan akan tinggi," ujar dia dalam grand launching outlet Caption Home di Gress Mall, Jumat (07/10/2022).
Turjumani menyampaikan, outlet Caption Home di Gress Mall ini merupakan yang kedua di Gresik, setelah sebelumnya satu outlet telah beroperasi di Icon Mall.
"Dan outlet ini yang ke-18 di seluruh Indonesia, gerai kami tersebar di Jatim, Jabar, Lombok, Palembang," ujar dia.
Dia menyebut, gerai pertama di Gresik yang berada di Icon Mall selalu mencapai target omset bulanan yang ditetapkan, bahkan melampaui.
"Karena itu kami tak ragu membuka satu gerai lagi di sini (Gress Mall), karena customer kita tidak hanya dari Gresik, tapi dari sekitarnya seperti Lamongan dan Tuban," imbuhnya.
Baca juga: Wagub Emil Optimis Ekonomi Kreatif di Gresik Terus Tumbuh di Tengah Pandemi
Menghadapi kekhawatiran penurunan daya beli masyarakat akibat inflasi dan kenaikan harga energi, Turjumani menjabarkan strategi penjualan yang diterapkan Caption Home. Yakni dengan memberikan insentif harga bagi customer yang menjadi member, dan pembelian yang lebih dari satu.
"Selain itu kami juga menawarkan program angsuran yang bisa diterapkan dalam pembayaran, berapapun harganya," imbuh dia.
Baca juga: Okupansi Icon Mall Gresik Naik Terus, Sejumlah Event Disiapkan
Nah, pada aspek kualitas dan spesifikasi barang, lanjut Turjumani, untuk menggaet pembeli Caption Home memproduksi barang yang unik, dengan bahan baku impor.
"Dari sisi produk, ini unik sekali produk kami, seperti karpet ini halus sekali dengan kualitas impor, jadi pasti ada perbedaan dengan brand lain, itu bisa jadi referensi calon customer," tuturnya. (yud)
Editor : Abdul Aziz Qomar