KLIKJATIM.Com | Tulungagung - Polisi langsung mendatangi lokasi penemuan bayi di depan pintu UGD Puskesmas Campurdarat Tulungagung, pada Sabtu (30/07/2022) pagi tadi.
Kasi Humas Polres Tulungagung,Iptu Anshori mengatakan, saat ditemukan kondisi bayi dalam keadaan sehat, kini untuk memastikan kondisi dan untuk memberikan penangana maksimal, bayi tersebut dibawa ke RSUD dr Iskak Tulungagung.
"Kondisi bayi dalam keadaan sehat, dan saat ini sudah mendapatkan perawatan di RSUD dr Iskak Tulungagung," ujarnya pada Sabtu (30/07/2022).
Anshori menjelaskan, bayi tersebut diletakan diatas meja kaca dengan keadaan menggunakan selimut berwarna biru.
"Yang menemukan awalnya ini adalah saksi yang bekerja sebagai satpam proyek di lokasi ini, karena Puskesmas disini kan sedang direnovasi menjadi Rumah Sakit, jadi pelayanannya sedang berhenti dan tidak seramai biasanaya,"ucapnya.
Anshori mengungkapkan, saksi yang pertama kali menemukan bayi ini awalnya hendak mengambil kayu mangga, namun saat melintas di lokasi kejadian, saksi mendengarkan suara tangis bayi.
Saat dilihat rupanya sudah ada bayi berselimut kain berwarna biru diatas meja, disamping lokasi penemuan bayi tersebut didapati sejumlah alat perlengkapan bayi, seperti dot, susu, minyak untuk bayi dan pampers.
"Ada satu tas besar berisi perlengkapan bayinya, ada pampers, dot, susu bubuk dan lain lain," terangnya.
Anshori mengungkapkan, usia menemukan bayi ini kemudian saksi memberitahu warga sekitar dan melaporkannya kepada anggota Polsek Campurdarat. (yud)
Editor : Iman
BPN Canangkan GEMAPATAS, Wabup Alif Tegaskan Komitmen Gresik Menuju “Lengkap”
Wabup Alif menambahkan, kepastian hukum atas tanah merupakan pilar utama kemakmuran rakyat.…
Petrokimia Gresik Raih Penghargaan Nasional Berkat Inovasi Pergudangan dan Pengantongan Cerdas
Dua inovasi andalan mereka, Smart Bagging Ecosystem dan Smart Warehouse Ecosystem.…
Lanjutkan Perjuangan Pahlawan Melalui Program Prioritas, Bupati Yes: Berjuang dengan Ilmu, Empati, dan Pengabdian
KLIKJATIM.Com | Lamongan – Pemerintah Kabupaten Lamongan menggelar upacara peringatan Hari Pahlawan tahun 2025 di Alun-Alun Lamongan, Senin (…
Dukung Kepastian Hak Tanah, Kantah ATR/BPN Tulungagung Gelar Gemapatas di Desa Gesikan
KLIKJATIM.Com | Tulungagung – Kantor Pertanahan Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (Kantah ATR/BPN) Kabupaten Tulungagung mengikuti Zoom meeting G…
Kuota Lansia Capai 7 Persen, Kebutuhan Kursi Roda Jemaah Haji Gresik Baru Terdata Usai Pelunasan
Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) daerah masih menunggu keluarnya kuota haji 2026 secara penuh. Termasuk di Kabupaten Gresik.…
Upacara Hari Pahlawan di Bojonegoro, Bupati: “Teruskan Perjuangan dengan Kerja Nyata”
KLIKJATIM.Com | Bojonegoro — Suasana khidmat menyelimuti Alun-Alun Bojonegoro saat Pemerintah Kabupaten Bojonegoro menggelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan k…