KLIKJATIM.COM | Lamongan--Sejumlah anggota Satlantas Polres Lamongan mendapatkan penghargaan khusus, Senin (3/2/2020). Mereka dinilai memiliki kinerja baik selama menjalankan tugas sebagai polisi.
Selain polisi pekerja harian lepas (PHL) juga diberikan penghargaan. Mereka yang mendapatkan penghargaan yakni, Aiptu Ashari, Aipda Arbaatul Wijaya dan Briptu Marda Inggar. Dari PHL ada Didik Ariyanto, Didik Nuryanto dan Abas Siswanto.
[irp]
AKP Danu Anindhito Kuncoro Putro mengatakan, anggota yang diberikan penghargaan merupakan yang berprestasi sesuai dengan penilaian pimpinan dan sesama rekan kerjanya.
"Untuk rekan-rekan anggota satlantas harus berpacu dalam melaksanakan kegiatan dengan baik," jelas pria kelahiran Kota Semarang ini.
Melalui penghargaan ini, Danu berharap mampu memacu anggota lain, khususnya yang diberikan penghargaan dapat bekerja lebih baik lagi. Dan terpenting senantiasa semangat dan bahagia dalam menjalankan tugas, karena itu kunci utama keberhasilan kerja.
[irp]
Selain itu, Perwira polisi dengan tiga balok dipundak ini juga ingin seluruh anggota senantiasa termotivasi untuk melakukan kegiatan dengan baik, karena ada reward yang akan diberikan.
"Dalam menjalankan tugas anggota harus selalu merasa diawasi, baik dari pimpinan maupun sesama rekan petugas," tutur mantan Kasat Lantas Polres Bangkalan. (bis/mkr)
Editor : Redaksi