KLIKJATIM.Com | Surabaya—Pasien yang menjalani isolasi di Hotel Asrama Haji Surabaya menerima bantuan makanan dari PT Surya Timur Sakti Jatim atau Yamaha Jatim. Bantuan yang diberikan berupa 150 kotak konsumsi.
[irp]
Selain memberikan konsumsi kepada pasien, petugas juga diberikan bantuan. Yamaha Jatim menyediakan konsumsi dengan cukup gizi untuk menunjang kesehatan para pasien agar segera lebih cepat pulih.
“Harapannya dengan adanya sumbangan makanan dari Yamaha Jatim, para tamu di sini dapat terpenuhi dan juga bisa segera pulih. Semoga tidak bertambah juga para tamu di Asrama Haji. Terima kasih Yamaha Jatim atas perhatiannya kepada teman-teman yang sedang isolasi,” kata Nede, perwakilan resepsionis Hotel Asrama Haji, Surabaya, Jumat (27/6/2021).
Manajer Promosi PT Surya Timur Sakti Jatim, William Saputra mengatakan, di masa pandemi ini pihaknya turut serta aktif menekan angka persebaran covid-19. Selain itu, berbagai upaya dukungan seperti bantuan juga aktif disalurkan.
“Di antaranya dengan memberikan bantuan konsumsi kepada pasien dan petugas. Mudah-mudahan dapat membantu baik bagi petugas maupun pasien,” katanya.
Program Yamaha Berbagi ini akan berlanjut hingga 31 Agustus 2021. Program ini dijalankan sebagai bentuk kepedulian Yamaha Jatim terhadap masyarakat dan juga petugas kesehatan yang sedang berjuang bersama melawan pandemi. Yamaha Jatim akan berbagi kepada masyarakat yang terdampak dengan kondisi saat ini.(mkr)
Editor : Redaksi