klikjatim.com skyscraper
klikjatim.com skyscraper

Hampir Seluruh Kecamatan di Bojonegoro Berpotensi Terendam Banjir

avatar klikjatim.com
  • URL berhasil dicopy
Plt BPBD Bojonegoro Umar Ghoni. (M Nur Afifullah/Bojonegoro)
Plt BPBD Bojonegoro Umar Ghoni. (M Nur Afifullah/Bojonegoro)

KLIKJATIM.Com | Bojonegoro--Warga Bojonegoro harus mulai waspada seiring datangnya musim penghujan. Sebab, beberapa wilayah ditengarai rawan terjadi bencana banjir.

Dari data yang dihimpun dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bojonegoro, ada 14 titik yang rawan terdampak bencana banjir maupun banjir bandang. Wilayah tersebut terseba r beberapa kecamatan.

[irp]

"Untuk banjir biasa ada 21 kecamatan yang berpotensi terdampak. Sementara banjir bandang ada 16 kecamatan yang berpotensi terdampak," kata Pelaksana Tugas (Plt) BPBD Bojonegoro Umar Ghoni, di Bojonegoro, Jumat (6/12/2019).

Umar menjelaskan, hampir seluruh kecamatan di Kabupaten Bojonegoro berpotensi terdampak banjir dari luapan bengawan Solo maupun banjir bandang. Mulai dari Kecamatan Margomulyo hingga Kecamatan Baureno ada sejumlah desa yang berpotensei terkena banjir.

"Kalau banjir bandang dan longsor potensinya ada di wilayah dataran tinggi, seperti Kecamatan Gondang, Sekar, Bubulan juga Temayang," jelasnya.

[irp]

Umar mengatakan, pihaknya telah melakukan koordinasi dengan beberapa instansi untuk menanggulangi bencana banjir yang rutin setiap tahun. Sebab, kerja penanggulangan tidak cukup jika hanya dilakukan BPBD.

"Kami sudah menggelar rapat koordinasi. Diperkirakan banjir mulai datang pada Desember ini, dan puncaknya pada Februari 2020," katanya. (af/mkr)

Editor :