klikjatim.com skyscraper
klikjatim.com skyscraper

Manajemen PT Pertamina EP Asset 4 Lakukan MWT di CPP Gundih

avatar klikjatim.com
  • URL berhasil dicopy

KLIKJATIM.Com | Bojonegoro -  Untuk memastikan seluruh peralatan di Central Processing Plant (CPP) Gundih beroperasi dengan baik, manajemen Pertamina EP Asset 4  melakukan Management Walkthrough (MWT) di wilayah kerja Field Cepu.  Kegiatan selama dua hari pada 8 dan 9 Maret ini dipimpin General Manager PT Pertamina EP Asset 4 General Manager, Deddy Syam.

[irp]

Deddy Syam menjelaskan, kegiatannya ini untuk memastikan bahwa seluruh peralatan di Central Processing Plant (CPP) Gundih beroperasi dengan baik. Selain itu, persiapan perbaikan lanjutan di fasilitas produksi yang berlokasi di Kabupaten Blora tersebut menjadi perhatian mereka.

"Saya ingin memastikan prosedur standar operasi benar-benar diperhatikan. Selain itu saya lihat persiapan sebelum temporary shutdown dalam rangka perbaikan lanjutan sudah baik dan memerhatikan aspek keselamatan," kata dedy didampingi Cepu Field Manager Afwan Daroni.

Rencananya CPP akan kembali berhenti beroperasi dalam rangka perbaikan lanjutan yang sebelumnya telah dilaksanakan pada April hingga September 2020. "Pekerjaan perbaikan akan dimulai 14 Maret 2021 dan ditargetkan rampung pada akhir Maret 2021," jelas Afwan Daroni.

Sehari kemudian, Deddy memimpin tim Pertamina EP guna mengecek kondisi fasilitas produksi di area struktur Tapen yang terletak di Desa Sidoharjo, Senori, Kabupaten Tuban. Deddy merasa cukup puas pada kunjungan tersebut, meski ada beberapa kondisi fasilitas produksi yang menurutnya masih bisa ditingkatkan. Manajemen Asset 4 melanjutkan perjalanan ke Field Sukowati. Rencananya agenda MWT akan digelar di field yang berwilayah kerja di Kabupaten Bojonegoro dan Tuban. (ris)

Editor :