klikjatim.com skyscraper
klikjatim.com skyscraper

Meriahnya Kirab Kemerdekaan Peringatan HUT ke-80 RI di Sampang

avatar klikjatim.com
  • URL berhasil dicopy
Foto: Suasana kirab kemerdekaan HUT ke-80 RI di Kecamatan Pangarengan, Kabupaten Sampang berlangsung meriah. (Fadil/Klikjatim.com)
Foto: Suasana kirab kemerdekaan HUT ke-80 RI di Kecamatan Pangarengan, Kabupaten Sampang berlangsung meriah. (Fadil/Klikjatim.com)

KLIKJATIM.Com | Sampang - Antusiasme luar biasa mewarnai perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia di Kecamatan Pangarengan, Kabupaten Sampang.

Dalam rangka memperingati momen bersejarah ini, Pemerintah Kecamatan Pangarengan mengadakan lomba kirab yang diikuti oleh 32 siswa-siswi dari Kelompok Bermain (KB) dan Taman Kanak-kanak (TK).

Peserta kirab yang terdiri dari 19 siswa KB dan 13 siswa TK tampak ceria dan bersemangat. Mereka mengenakan beragam aksesoris kreatif yang menunjukkan kecintaan mereka terhadap bangsa Indonesia. Zainal Goffar, Ketua Pelaksana HUT ke-80 RI Kecamatan Pangarengan, menyatakan bahwa kemeriahan acara tahun ini jauh melebihi tahun sebelumnya.

Baca Juga : Perjuangkan Gelar Pahlawan Nasional Trunojoyo, Pemkab Sampang Cari Manuskrip Kuno
"Tahun ini lebih semarak dan semangat dari tahun sebelumnya," ujar Goffar pada hari Sabtu (23/8/2025).

Menurutnya, acara ini mendapat dukungan penuh dari berbagai pihak, termasuk Forkopimcam, Korbiddikcam, masyarakat, dan seluruh desa di Kecamatan Pangarengan. Partisipasi aktif ini membuat suasana perayaan terasa sangat hidup. "Jadi sangat terasa sekali kemeriahan acara ini," tambahnya.

Goffar juga menjelaskan bahwa kirab ini bukan sekadar perayaan, tetapi juga merupakan pembelajaran penting bagi para siswa. Melalui kegiatan ini, anak-anak diajarkan untuk mengenal lagu-lagu kebangsaan dan cara mengibarkan bendera merah putih.

Baca Juga : Momentum Kebangkitan Seni Rupa: ‘SAPA’ Art Exhibition Hadir Kembali di Surabaya
"Jadi lembaga KB, TK, dan PAUD tidak terasa vakum dengan adanya kegiatan ini," ungkapnya.

Pihaknya berharap masyarakat terus mendukung setiap program pemerintah yang bertujuan memajukan pendidikan. Acara kirab ini menjadi penutup dari rangkaian kegiatan perayaan yang sudah berlangsung selama satu minggu.

"Semoga tahun berikutnya lebih meriah, lebih baik, dan masyarakat lebih puas," pungkas Goffar.

Baca Juga : Hujan Lebat di Sampang, Tiga Desa Terendam Banjir
Foto: Suasana kirab kemerdekaan HUT ke-80 RI di Kecamatan Pangarengan, Kabupaten Sampang berlangsung meriah. (Fadil/Klikjatim.com)

Editor :