Rayakan Harhubnas Ke-55, Pemkab Lamongan Komitmen Tingkatkan Infrastruktur dan Pelayanan

klikjatim.com
Suasana upacara peringatan Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) ke-55 di Halaman Gedung Pemkab Lamongan,

KLIKJATIM.Com | Lamongan - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamongan menggelar upacara peringatan Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) ke-55 di Halaman Gedung Pemkab Lamongan, Rabu (17/9).

Bertindak sebagai inspektur upacara, Bupati Yuhronur Efendi menegaskan komitmen Pemkab untuk terus meningkatkan infrastruktur dan pelayanan di sektor perhubungan.

Baca juga: Perdana, Pemkab Lamongan Integrasikan Dua Program Nasional: KDMP Suplai Kebutuhan Program MBG

Bupati yang akrab disapa Pak Yes ini menuturkan bahwa sistem perhubungan yang maksimal tidak hanya bergantung pada infrastruktur fisik, tetapi juga pada pelayanan prima yang memberikan manfaat langsung bagi masyarakat.

Baca Juga : Hadapi Kemarau Basah, Lamongan Panen Raya Tembakau dengan Hasil Memuaskan
"Selamat memperingati Hari Perhubungan Nasional ke-55, Pemkab Lamongan akan terus meneguhkan komitmen melanjutkan dan meningkatkan pembangunan dan pelayanan terbaik di sektor perhubungan," ujar Pak Yes.

Pada kesempatan ini, Pak Yes memaparkan sejumlah kemajuan signifikan di sektor transportasi Lamongan.

Baca juga: Lahirkan Generasi Emas Lamongan, Bupati Yes Buka Kompetisi Futsal Pelajar untuk Jaring Atlet Berbakat

Capaian tersebut meliputi keselamatan perlintasan kereta api, dimana sebanyak 40 titik perlintasan kereta api kini telah dilengkapi dengan palang pintu, dari total 50 perlintasan sebidang yang ada. Ini adalah wujud nyata komitmen Pemkab dalam menghadirkan infrastruktur yang aman dan ramah pengguna.

Selain itu Penerangan Jalan Umum (PJU) melalui program Lamongan Menyala, telah dibangun 262 titik PJU baru. Ke depannya, penambahan PJU akan terus dilakukan melalui skema Kerja Sama Pemerintah dengan Badan Usaha (KPBU), mencakup seluruh ruas jalan kabupaten dan kawasan strategis lainnya.

Baca Juga : KAI Daop 8 Surabaya dan Pemkab Lamongan Sepakati Penataan Jalur KA
Ada juga pengaktifan Jalan Lingkar Utara sepanjang 7,5 kilometer telah diaktifkan pada 17 Agustus lalu untuk meningkatkan kelancaran arus lalu lintas. Namun, Pemkab akan terus berkoordinasi untuk menyempurnakan fasilitas keamanan demi keselamatan pengguna jalan.

Baca juga: Lanjutkan Perjuangan Pahlawan Melalui Program Prioritas, Bupati Yes: Berjuang dengan Ilmu, Empati, dan Pengabdian

Serta Trans Jatim Koridor VII untuk mendukung konektivitas wilayah, operasional Trans Jatim koridor VII dari Terminal Lamongan ke Terminal Paciran via Dukun Gresik akan dimulai pada Oktober 2025. Layanan ini akan melengkapi koridor IV yang sudah beroperasi sebelumnya, khususnya untuk meningkatkan mobilitas masyarakat di wilayah pantura.

Dan penataan stasiun kereta api dimana Pemkab Lamongan telah menandatangani kerja sama dengan PT KAI Persero terkait penataan aset kawasan stasiun. Langkah ini diambil untuk menciptakan stasiun yang lebih aman, nyaman, dan tertata seiring dengan meningkatnya minat masyarakat terhadap transportasi kereta api. (yud) 

Editor : Rozy

Lowongan & Karir
Berita Populer
Berita Terbaru