KLIKJATIM.Com | Gresik —Peristiwa kecelakaan kembali terjadi di jalan Raya Mandepo Kecamatan Duduksampeyan Gresik. Meski tidak memakan korban jiwa, peristiwa tersebut membuat arus lalu lintas menuju Lamongan tersendat hingga tiga kilometer.
Baca juga: Buron Gangster Gresik Berhasil Diciduk Polisi
Faktor kelalaian pengemudi saat berkendara semakin menambah daftar panjang kecelakaan di Kota Pudak. Dini hari kemarin (20/5/2022).
Peristiwa yang terjadi sekitar pukul 2.00 WIB itu melibatkan Isuzu Elf bernopol K 7071 OD M yang dikemudikan M. Nurazi Saputra. Warga asal Desa Ketodan Kecamatan Jatirogo Kabupaten Tuban.
"Membawa 7 orang penumpang, dari arah Lamongan menuju ke Gresik," beber Kanit Laka Satlantas Polres Gresik Ipda Suharto.
Nah, dari arah sebaliknya, datang sebuah truk Cold Diesel S 9532 UF yang dikemudikan Debby Agus Fambudi, pria 28 tahun asal Desa Pakel Kecamatan Montong Kabupaten Tuban.
"Sebelum berpapasan, mobil elf terlalu mengambil haluan ke kanan jalan. Akhirnya tabrakan depan pun tidak terhindar," terangnya.
Beruntung tidak ada korban jiwa atas tabrakan tersebut. Meskipun, seluruh penumpang mobil elf mengalami luka-luka. Mayoritas pada bagian kepala, kaki dan tangan.
"Dari hasil penyelidikan, tabrakan disebabkan oleh pengemudi mobil elf yang mengantuk," paparnya.
Baca juga: Petaka Sopir Mengantuk, Xpander Seruduk Motor, PKL, hingga Warung Sembako di Sumenep
Sehingga, membuat mobil tersebut berjalan ke arah kanan melewati marka jalan.
"Total ada 8 korban luka, mereka langsung menjalani perawatan di Puskesmas Duduksampeyan," papar Suharto. (yud)
Baca juga: Kolaborasi BRI dan Polres Gresik Perkuat Akses SIM bagi Penyandang Disabilitas
Editor : Abdul Aziz Qomar