Dikunjungi Dubes Ukraina, Wagub Emil Ajak Tingkatkan Kerjasama Ekspor-Impor

klikjatim.com
Wagub Emil menerima Dubes Ukraina untuk Indonesia Vasyl Hamianin di Gedung Negara Grahadi, Surabaya. (Shohibul Anwar/klikjatim.com)

KLIKJATIM.com | SURABAYADubes Ukraina untuk Indonesia Vasyl Hamianin berkunjung ke Gedung Negara Grahadi, Surabaya. Kedatangannya disambut Wagub Jatim Emil Elestianto Dardak. Dalam pertemuan singkat ini, wagub berharap Indonesia dan Ukraina bisa memperkuat hubungan yang saling menguntungkan.

“Kita membahas berbagai hal yang berkaitan dengan potensi-potensi yang dimiliki oleh Ukraina dan Jawa Timur, keduanya sama-sama daerah agraris dan tentunya kerjasama ekonomi yang terjalin ini sangat potensial untuk dikembangkan,” ungkap Emil, Sabtu (9/4/2022).

Baca juga: Gubernur Khofifah : Ekonomi Jatim Triwulan III 2025 Tumbuh 1,70%

Ukraina sebagai negara terbesar di Eropa Barat, kata Emil, memiliki berbagai macam sektor ekonomi. Mulai dari industri pesawat terbang hingga biji besi dan baja.

Baca juga: Gubernur Khofifah Berangkatkan Parade Defile Dies Natalis ke-71 UNAIR dan 112 Tahun Pendidikan Dokter

“Dalam waktu dekat ini memang hubungan relasi dalam perihal dagang, sebagai contoh kita mengirimkan kakao ke Ukraina, dan Ukraina mengirim gandum, besi dan baja dan beberapa komponen. Lalu kita juga mengirim komponen komponen otomotif ke Ukraina,” katanya.

Baca juga: Wagub Jatim Ajak Masyarakat Bergerak Bersama Eliminasi TBC Lewat Kampanye TOSS TBC 2025

Sementara saat ini, Jatim tengah mempertimbangkan potensi ekspor kentang dengan Ukraina. “Kita juga sedang melihat potensi kentang. Kita berharap bahwa kelancaran hubungan dagang ini bisa segera terjadi,” harapnya. (*/c1/mkr)

Editor : Redaksi

Lowongan & Karir
Berita Populer
Berita Terbaru