klikjatim.com skyscraper
klikjatim.com skyscraper

Wartawan Jember Bantu Bedah Rumah Nenek 70 Tahun

avatar klikjatim.com
  • URL berhasil dicopy
Nenek Ami (tengah) foto bersama tim FWLM dan TRC IWJ usai menerima bantuan. (Abdus Syukur/klikjatim.com)
Nenek Ami (tengah) foto bersama tim FWLM dan TRC IWJ usai menerima bantuan. (Abdus Syukur/klikjatim.com)

KLIKJATIM.Com | Jember – Ami (70), seorang nenek asal Lingkungan Gempal, Kelurahan Wirolegi, Kecamatan Sumbersari raut wajahnya tampak sumringah dengan mata yang berbinar-binar karena terharu. Itu setelah dirinya mendapatkan bantuan bedah rumah dari Forum Wartawan Lintas Media (FWLM) bekerja sama dengan Tim Reaksi Cepat (TRC) Info Warga Jember (IWJ).

"Perasaan saya sangat senang sekali, sehat-sehat semuanya. Terima kasih, sekarang sudah tidak panas, tidak bocor lagi, jadi bagus. Mudah-mudahan pada sehat, terima kasih kepada semuanya," ujar nenek Ami, Sabtu (11/7/2020).

"Semoga dicatat sebagai amal sholeh dan diberikan balasan kebaikan yang berlipat ganda dari Allah SWT. Amin," tambahnya.

[irp]

Humas Antar-Lembaga FWLM Jember, Edy Winarko mengatakan, pemberian bantuan ini berawal dari informasi di grup IWJ yang menyebutkan ada seorang nenek tua renta serba kekurangan. Selama ini hanya tinggal di dalam gubuk tak layak huni.

Dari situlah pihaknya langsung menindaklanjuti dan berkoordinasi dengan TRC IWJ. Lalu, dilakukan pengecekan kondisi di lapangan yang dilanjutkan pembangunan fisik rumah sang nenek.

“Terima kasih saya sampaikan kepada semua pihak yang telah berpartisipasi membantu dan mendukung kegiatan ini, para personil TRC IWJ dan wartawan FWLM yang telah secara swadaya membantu untuk pembiayaan sehingga rumah ini bisa dilakukan perbaikan dan menjadi rumah yang layak huni," jelas Edy.

[irp]

Dalam kesempatan ini insan pers dan TRC IWJ juga memberikan bantuan beberapa furnitur atau peralatan rumah tangga. Seperti spring bed dan lemari sayur rak piring.

Tidak cukup hanya itu. Nenek Ami juga diberikan paket sembako yang dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan pokok sehari- hari. (nul)

Editor :