klikjatim.com skyscraper
klikjatim.com skyscraper

Rayakan HUT ke-25, Dharma Wanita Persatuan Unit SMPN 2 Sukodono Gelar Berbagai Kegiatan Sekaligus Peringati Hari Ibu

avatar klikjatim.com
  • URL berhasil dicopy
Salah satu staf pengajar penerima Tali Asih, bagian dari rangkaian kegiatan HUT Dharma Wanita Persatuan
Salah satu staf pengajar penerima Tali Asih, bagian dari rangkaian kegiatan HUT Dharma Wanita Persatuan

KLIKJATIM.Com | Sidoarjo - Dalam Rangka HUT ke-25, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Unit SMPN 2 Sukodono menggelar berbagai kegiatan. Dalam pertemuan yang diadakan sebulan sekali itu, beragam kegiatan yang sangat spesial diadakan DWP karena sekaligus memperingati Hari Ibu. Salah satu kegiatan spesial adalah pemberian tali asih kepada staf pengajar yang memasuki masa purna tugas.

Pertemuan Rutin DWP diselenggarakan di ruang pertemuan SMPN 2 Sukodono Sidoarjo, Jumat (13/12). Ada empat staf pengajar yang memasuki masa purna tugas yakni Basori Alwi, Ikhsan, Mudji Irianti dan Lailatus Zuhroh dan seorang pengajar yang mutasi ke sekolah lain yaitu Diah Nurina Dita Lestari.

Kepala sekolah SMPN 2 Sukodono, juga sebagai pembina DWP, Mar'atus Sholicha menyampaikan, pertemuan kali ini sangat spesial karena selain  memperingati HUT Dharma Wanita Persatuan ke-25 juga memperingati hari Ibu dan lebih spesial lagi adalah pemberian tali asih kepada bapak ibu staf pengajar yang telah purna tugas dan ada juga yang mutasi ke sekolah lain.

"Kami sangat berterima kasih kepada bapak ibu yang sudah puluhan tahun mengabdi dan banyak jasa yang telah diberikan kepada sekolah ini"ungkapnya"Kami berharap bapak ibu tetap sehat, tetap berkarya dan tetap semangat, pintu SMPN 2 terbuka lebar buat bapak ibu apabila mau mampir bersilaturahmi" pesan Mar'atus Sholicha.

Selain itu rangkaian kegiatan yang lain adalah pemberian beasiswa dari Dharma Wanita persatuan, dilanjutkan kegiatan cooking class dengan tema bahan sayuran dijadikan jus yang menyegarkan.(rin/gin)

Editor :