klikjatim.com skyscraper
klikjatim.com skyscraper

Duh! Rumah Pengusaha Ikan Asap di Gresik Tiba-tiba Kebakaran

avatar Abdul Aziz Qomar
  • URL berhasil dicopy
Petugas Damkarla Gresik berusaha keras menjinakkan api (Ist)
Petugas Damkarla Gresik berusaha keras menjinakkan api (Ist)

KLIKJATIM.Com | Gresik — Rumah milik pengusaha ikan asap di Kelurahan Ngargosari, Kecamatan Kebomas Kabupaten Gresik tiba-tiba terbakar di hari Kemerdekaan, Kamis (17/8/2023).

Rumah tersebut milik Sumiani yang memiliki usaha ikan yang diawetkan dengan pengasapan.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan alias Damkarla Kabupaten Gresik Agustin Halomoan Sinaga menyebut, kebakaran tersebut diduga kuat dipicu korsleting sambungan listrik.

Dijelaskan, sang pemilik terkejut saat mengetahui tempat usahanya tersebut terbakar, padahal dua hari aktifitas pengasapan ikan sedang libur.

"Ibu Sumiani selaku pemilik rumah/usaha pengasapan Ikan terkejut tiba-tiba Tempat Usaha Pengasapan Ikannya Terbakar. Sedangkan sudah 2 Hari tidak ada aktivitas produksi ikan asap dikarenakan libur," tutur Sinaga.

Baca juga: Hore, 13 Narapidana di Gresik Bebas Setelah Dapat Remisi Momen HUT-RI
Kobaran api pertama kali diketahui oleh tetangga Sumiani, kemudian langsung menghubungi pemilik usaha dan Call Center Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Gresik.

"Begitu piket call center pos kota yang menerima laporan langsung menginfokan kepada regu pemadam yang sedang piket dan bergegas memakai APD Lengkap langsung berangkat menuju ke lokasi," sambung Sinaga.

Sesampainya di lokasi, petugas pemadam langsung melakukan tindakan pemadaman dan pembasahan.

"Sambil menunggu petugas PLN datang untuk memutus arus listrik, pukul 14.00 WIB api baru bisa padam, laporan masuk pukul 11.42 WIB," ungkapnya.

Kerugian sendiri kini masih ditaksir. Sementara jumlah kebakaran di Bulan Agustus ini telah mencapai 44 peristiwa kebakaran. (qom)

Editor :