KLIKJATIM.Com | Bojonegoro - Mobil dinas Camat se-Bojonegoro akan diganti oleh mobil Toyota Rush. Sebelumnya mobil dinas 28 kecamatan itu adalah mobil Panther Isuzu. Dengan anggaran sebesar 7 milyar itu, Pemkab Bojonegoro rencanakan akan mengirim mobil tersebut pada November 2022.
Kabag Umum Pemkab Bojonegoro Djuana Poerwiyanto mengatakan, pada tahun ini Pemkab Bojonegoro belanja untuk pengadaan kendaraan mobil dinas baru untuk 28 camat Se-Kabupaten Bojonegoro.
"Untuk jenis kendaraan Toyota Rush, khusus camat," ujarnya Rabu (16/11/2022).
Menurutnya mobil tersebut masih proses kedatangan barang. Pengadaan mobil dinas itu menelan anggaran sekitar 7 milyar lebih. Sementara untuk kendaraan yang lama akan dikembalikan dan diserahkan kepada bagian aset untuk dikelola sebagai fasilitas Pemkab Bojonegoro.
"Untuk mobil yang lama ditarik di bagian aset, untuk fasilitas Pamkab, pendistribusiannya (mobil dinas lama) masih belum tahu untuk apa, nanti tergantung bagian aset," tambahnya.
Dia menjelaskan pengadaan mobil dinas itu melalui E-katalog yang dipilih dan disesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi medan. Selain itu untuk jenis kendaran juga memperhatikan ketentuan yang berlaku.
"Untuk pengadaan (mobil) itu sudah ada aturannya, jenis kendaraan disesuaikan dengan jabatannya dan anggarannya pun juga ada batasannya," bebernya.
"Rencananya targetnya dibulan noverber ini harus sudah disalurkan pada penggunanya (camat), mudah-mudahan tidak molor," pangkasnya.(mkr)
Editor : M Nur Afifullah
Petrokimia Gresik Bangun Tangki Asam Sulfat 40 Ribu Ton, Amankan Bahan Baku Pupuk NPK Nasional
KLIKJATIM.Com | Gresik – PT Petrokimia Gresik, perusahaan Solusi Agroindustri anggota holding Pupuk Indonesia, memulai proyek pembangunan tangki asam sulfat b…
TPS Tambah Ruang Terbuka Hijau hingga 3,09 Hektare, Perkuat Komitmen Pelabuhan Berkelanjutan
KLIKJATIM.Com | Surabaya – PT Terminal Petikemas Surabaya (TPS), anak usaha PT Pelindo Terminal Petikemas (SPTP), terus menegaskan komitmennya terhadap p…
Program Apresiasi “Untukmu Konsumen Honda” Kembali Digelar di Madiun, Hadiah Utama Scoopy Menanti
KLIKJATIM.Com | Madiun – PT Mitra Pinasthika Mulia (MPM Honda Jatim), selaku distributor sepeda motor Honda untuk wilayah Jawa Timur dan Nusa Tenggara Timur, k…
BNI Pamekasan Sebut Pra-Skrining Bertabrakan dengan Appraisal
Bank Negara Indonesia (BNI) Cabang Pamekasan, Madura, menanggapi status pengajuan Kredit Pemilikan Rumah (KPR). …
Tragedi di Perlintasan KA Kalitidu, Pria Asal Sumatera Selatan Tewas Tertemper KA Gumarang
KLIKJATIM.Com | Bojonegoro – Insiden maut terjadi di jalur perlintasan kereta api Desa Talok, Kecamatan Kalitidu, Kabupaten Bojonegoro pada Kamis (15/1/2026) p…
Uang Rp74 Juta Hampir Melayang, Warga Sampang Bongkar Modus Penipuan Minyak Goreng di Facebook
KLIKJATIM.Com | Sampang – Kewaspadaan warga Desa Gunung Rancak, Kecamatan Robatal, Kabupaten Sampang, berhasil menggagalkan aksi penipuan transaksi jual beli d…