klikjatim.com skyscraper
klikjatim.com skyscraper

Bahas Kemiskinan Ekstrem, Pemkab Dan Komisi C DPRD Bojonegoro Gelar Rapat Kerja

avatar klikjatim.com
  • URL berhasil dicopy

KLIKJATIM.Com | Bojonegoro - Pemkab Bojonegoro bersama Komisi C DPRD Bojonegoro menggelar rapat kerja komisi di ruang rapat Paripurna. Dalam rapat komisi tersebut menghadirkan Bupati Bojonegoro Anna Mu'awanah bersama sejumlah Kepala OPD, pimpinan DPRD, Ketua dan anggota Komisi C.

Rapat tersebut guna membahas sinkronisasi data kemiskinan dan sinergi pengentasan kemiskinan ekstrem di Kabupaten Bojonegoro tahun 2021.

Sebanyak lima Kabupaten di Provinsi Jawa Timur menjadi pilot project/percontohan Program Nasional percepatan pengentasan kemiskinan ekstrem tahun 2021. Kelima Kabupaten tersebut yaitu Kab. Bangkalan, Sumenep, Probolinggo, Bojonegoro, dan Kab. Lamongan.

Bupati Bojonegoro Anna Mu'awanah mengatakan, maksud Pemkab Bojonegoro melakukan pendataan mandiri yakni sebagai langkah validasi dan pemutakhiran data secara real dan faktual oleh tim verifikasi di tingkat Desa. Kemudian Pemkab Bojonegoro akan memberikan Dana Insentif Desa (DID) guna mendorong Pemerintah Desa mengupayakan penurunan angka kemiskinan di Desanya.

"Pemkab Bojonegoro sejauh ini telah mempunyai banyak program pengentasan kemiskinan. Ini sejalan dengan target pemerintah pusat yang menjadikan Bojonegoro sebagai pilot project penanganan kemiskinan ekstrem 2021," ungkap Bupati Bojonegoro Kamis (7/7/2022).

Adapun strategi yang telah dilakukan oleh Pemkab Bojonegoro yaitu :

1. Melakukan pendataan mandiri mulai bulan Januari 2022, mendahului Inpres No 4 Tahun 2022.

2. Melakukan identifikasi kesesuaian program kegiatan intervensi dengan strategi pengentasan kemiskinan.(adv/mkr) 

Editor :