klikjatim.com skyscraper
klikjatim.com skyscraper

Uji Petik Perubahan RTRW Gresik, Pansus Soroti Rencana Perumahan di Wilayah Resapan Air

avatar Abdul Aziz Qomar
  • URL berhasil dicopy
Anggota Pansus RTRW saat meninjau lokasi rencana pengembangan Dakota City. (Dok/Humas DPRD Gresik)
Anggota Pansus RTRW saat meninjau lokasi rencana pengembangan Dakota City. (Dok/Humas DPRD Gresik)

KLIKJATIM.Com | Gresik — Pembahasan perubahan Rencana Tara Ruang Tata Wilayah (RTRW) Kabupaten Gresik Tahun 2021-2041 masih tarik ulur. Terlebih ada temuan dari hasil uji petik Anggota Panitia Khusus (Pansus) DPRD Gresik di kawasan yang akan mengalami perubahan peruntukan ruang.

Temuan itu salah satunya di kawasan yang akan dibangun perumahan Dakota City, atau tepatnya berdekatan dengan Exit Tol Cerme. Untuk menindaklanjuti semua temuan di lapangan, Anggota Pansus pun akan membahasnya dalam rapat finalisasi pada Jumat pekan depan.

"Sudah kami jadwalkan. Rencananya Jumat pekan depan. Tapi lihat nantilah," kata Anggota Pansus RTRW DPRD Gresik, Jumanto.

Kata dia, salah satu temuan hasil uji petik terkait pembangunan perumahan Dakota di Desa Pandu, Kecamatan Cerme belum masih perlu ada pembahasan lagi. Karena belum ada kesepakatan seperti apa nanti rekomendasinya? 

"Kami sudah ke sana untuk melihat langsung kondisi di lapangan. Tapi keputusannya seperti apa (masih) nunggu finalisasi," ungkapnya.

Namun secara pribadi, Jumanto menyatakan bahwa dirinya tidak sepakat dengan rencana pembangunan perumahan di wilayah tersebut. Sebab wilayah yang ditempati merupakan daerah resapan air. 

"Kalau nanti diubah menjadi perumahan akan memberikan dampak besar di wilayah tersebut," tandasnya.

Meski demikian, tapi dirinya belum bisa menyimpulkan dini. Pasalnya masih memungkinkan untuk disetujui asalkan ada rekayasa lingkungan untuk mengurangi dampak yang ditimbulkan. 

"Saya belum tahu seperti apa nanti kesepakatannya. Apakah ditolak atau disetujui dengan sejumlah syarat yang harus dilakukan pengembang. Nanti kami bahas difinalisasi," tegasnya. (nul)

Editor :