KLIKJATIM.Com I Sidoarjo - Hari Valentine seringkali dijadikan momen sebagian orang untuk memberikan bunga atau cokelat sebagai tanda sayang kepada pasangan.
Peluang itu dimanfaatkan oleh Lina Nurmalasari (39), warga Perumahan Mutiara Citra Graha, Desa Bligo, Kecamatan Candi, dengan membuat kue brownies. Namun bukan brownies biasa. Tetapi brownies yang rendah kalori, sehingga bisa disantap oleh semua kalangan.
Menurutnya, perayaan valentine dengan cokelat batangan mungkin sudah biasa. "Maka itu saya ciptakan brownies dengan bahan cokelat dan gula yang rendah kalori. Sehingga aman dikonsumsi oleh penderita diabetes," ucapnya, Senin (24/2/2022) pagi.
Sehingga, sambung Lina, manisnya tidak 'too much' meskipun topingnya juga cokelat. "Coklatnya memang pilihan. Tinggal pilih yang lokal atau impor. Biasanya dari Prancis," sambung ibu dua anak ini.
Selain membuat brownies, Lina juga membuat cup cake yang sama-sama rendah kalori. Saat Perayaan Hari Raya Valentine seperti saat ini, orderan Lina meningkat tajam. Lina menjual brownies cokelat edisi valentine seharga Rp 140 ribu per box ukuran 20x20 cm. 1 box berisi 16 potong. Sedangkan, untuk cup cake dijual dengan harga Rp. 75 ribu per box, 1 box berisi 5 cup.
Berkat proses pemanggangan, brownies buatan Lina bisa bertahan hingga satu minggu. Sedangkan pada umunya, brownies dioven. "Kalau dahulu rayakan valentine dengan cokelat. Saat ini rayakan valentine dengan brownies," kata pemilik Virous Snack and Coffee di Jl Sekardangan Sidoarjo ini. (yud)
Editor : Satria Nugraha
Bojonegoro Raih Insentif Fiskal Rp5,9 Miliar Berkat Keberhasilan Tekan Stunting
Upaya nyata Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro dalam menekan angka stunting berbuah manis.…
Fraksi PKB Gresik Syukuri Penganugerahan Gelar Pahlawan untuk Gus Dur, Syaikhona Kholil, dan Marsinah
Jiwa perjuangan ketiga tokoh ini—Gus Dur, Syaikhona Muhammad Kholil, dan Marsinah—menjadi sumber inspirasi perjuangan PKB Gresik hari ini,” ucap Imron.…
Peringati HKN ke-61, Dinkes KB Sampang Ajak Masyarakat Ambil Kesempatan Belajar Tentang Pentingnya Sehat
Peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) yang ke-61 di Kabupaten Sampang mengangkat tema 'Generasi Sehat, Masa Depan Hebat, digelar di GOR Tenis Indoor…
Tegakkan Integritas, Anggota Polres Sampang Diberhentikan Karena Desersi
KLIKJATIM.Com | Sampang – Kepolisian Resor (Polres) Sampang mengambil tindakan tegas terhadap salah satu anggotanya. Polres Sampang secara resmi melaksanakan P…
Pelindo Terminal Petikemas Dukung Peningkatan Ekonomi Pesisir Ambon Melalui Budidaya Lobster
KLIKJATIM.Com | Ambon – PT Pelindo Terminal Petikemas (TPK) menegaskan komitmennya dalam mendukung pemberdayaan ekonomi maritim lokal. Hal ini diwujudkan m…
Cari Aman Berkendara & Persiapan Trabasan Bareng Honda CRF150L
Motor ini dibekali mesin 150cc SOHC yang handal dan bertenaga, serta beragam fitur terbaik untuk mendukung performa optimal di berbagai kondisi medan.…