klikjatim.com skyscraper
klikjatim.com skyscraper

Birokrasi Tak Ribet Cara Bupati Anna Jadikan Bojonegoro Moderen

avatar klikjatim.com
  • URL berhasil dicopy
Bupati Bojonegoro Anna Muawanah menunjukkan buku mendesain Bojonegoro moderen. Afif/klikjatim.com
Bupati Bojonegoro Anna Muawanah menunjukkan buku mendesain Bojonegoro moderen. Afif/klikjatim.com

KLIKJATIM.Com | Bojonegoro – Bupati Anna sudah dua tahun memimpin Bojonegoro. Tekadnya menjadikan Bojonegoro modern. “Modern yang saya maksud di sini seperti adanya jaringan internet, akses jalan yang bagus serta birokrasi yang tidak ribet,” kata Bupati Bojonegoro Anna Mu’awanah saat memberi sambutan pada bedah buku Mendesain Bojonegoro Modern di Rumah Aspirasi, Jalan Dr Soetomo Bojonegoro.

[irp]

Buku ini memang berisi gebrakan baru Bupati Anna memimpin Bojonegoro. Salah satu hal yang ditekankan Anna dalam buku tersebut modern secara pemikiran. Masyarakat diajak membuka pemikiranya agar bisa bersama-sama membangun Bojonegoro yang Modern.

Diakuinya perubahan pemikiran tidak bisa dilakukan serta merta. Tapi harus dimulai meski hal yang terkecil, seperti sikap kedisipilinan, patuh dan teratur. “Perubahan mindset masyarakat akan memudahkan pemerintah dalam menentukan kebijakan,” terangnya.

Selain itu, kata Anna Muawanah, beberapa capaian yang dilakukan Pemkab Bojonegoro tidak hanya hasil kerja kerasnya saja. Melainkan kerja bersama dengan organisasi perangkat daerah (OPD) yang memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat.

"Terus menerus disisir mana saja sektor yang harus diperkuat dan ditingkatkan lagi mulai dari sektor infrastruktur, sarana dan prasarana, sektor kesehatan, sektor pendidikan serta pembangunan sumber daya manusia (SDM) menjadi lebih baik" harapnya

Salah satu narasumber, Mundzar Fahman mengatakan penerbitan buku ini sangat bagus sebagai salah satu bentuk kreatifitas pemerintah sekarang ini. Upaya yang dilakukan pejabat pemerintah dalam membangun Bojonegoro, perlu didokumentasikan. “Kalau perlu disebarluasakan agar masyarakat tahu persis apa capaian-capaian yang dilakukan oleh pemkab tentunya,” ucapnya.

Mundzar mengharapkan 3 tahun masa jabatan Bupati Anna kedepan berakhir dengan hasil sempurna.   Tentunya butuh kerja sama dan kolaborasi antar OPD.  “Kami setuju bila masyarakat harus mengubah mindset agar lebih mengutamakan kedisiplinan, kepatuhan dan tertib serta teratur terhadap aturan-aturan,” pungkas Dosen Universitas Sunan Giri Bojonegoro tersebut.

Bedah buku berjalan lancar dengan tetap mematuhi protokol kesehatan. Selain Bupati Anna, hadir pula Sekretaris Daerah Bojonegoro Nurul Azizah, Kepala Dinas Kominfo Kusnandaka Tjatur, sejumlah ketua Partai di Bojonegoro, Budayawan, Organisasi Masyarakat (ormas), perwakilan Badan Eksekutif Masyarakat (BEM) se-Kabupten Bojonegoro, serta perwakilan media. (rtn)

Editor :