Kementerian ATR/BPN Tampil di Karnaval HUT ke-80 RI, Usung Tema Tanah Bersertipikat, Negeri Berdaulat

klikjatim.com
Kepala Biro Humas dan Protokol Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Harison Mocodompis.

KLIKJATIM.Com | Jakarta – Rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia semakin meriah dengan digelarnya Karnaval Kemerdekaan yang diikuti oleh seluruh kementerian, lembaga, dan BUMN. Acara yang berlangsung pada Minggu (17/8/2025) malam ini berhasil menarik perhatian ribuan masyarakat.

Kepala Biro Humas dan Protokol Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Harison Mocodompis, mengungkapkan bahwa karnaval ini menjadi wadah untuk menyampaikan pesan dan capaian pembangunan kepada masyarakat.

Baca juga: Resmikan RSNU Pasuruan, Gubernur Khofifah: Dakwah Lewat Layanan Kesehatan yang Profesional dan Terjangkau

"Kementerian ATR/BPN adalah bagian dari elemen masyarakat yang memastikan penataan dan distribusi sumber-sumber kemakmuran kepada masyarakat dengan adil dan bijak. Melalui karnaval ini, kita ingin berbagi bahwa capaian-capaian Kementerian ATR/BPN ini juga adalah menjadi capaian masyarakat Indonesia," ujar Harison.

Baca Juga : Kantah ATR BPN Tulungagung Tutup Hantaru 2024 dengan Jalan Sehat
Karnaval dimulai sekitar pukul 19.30 WIB, setelah upacara penurunan bendera di Istana Merdeka. Kemeriahan acara dibuka dengan lagu kebangsaan Indonesia Raya, penampilan dari Yura Yunita, dan pertunjukan tarian nusantara. Presiden Prabowo Subianto kemudian memimpin flag off peserta karnaval.

Baca juga: Sajikan 94 Agenda Ikonik, Lamongan Luncurkan Kalender Event 2026 untuk Dongkrak Wisata dan Ekonomi

Kendaraan hias dan atraksi bergerak dari Monas, melintasi Bundaran HI, dan berakhir di kawasan Simpang Semanggi. Kementerian ATR/BPN tampil dengan konsep "Tanah Bersertipikat, Negeri Berdaulat", yang divisualisasikan melalui peta holografik 3D, patok tanah, dan miniatur Kantor Pertanahan.

Baca juga: Hapus Kekerasan di Sekolah, K3S Pangarengan Sampang Siap Jalankan Aturan Baru Menteri

Kepala Bagian Pemberitaan, Media dan Hubungan Antar Lembaga (PMHAL) Kementerian ATR/BPN, Bagas Agung Wibowo, menjelaskan bahwa kementeriannya berkolaborasi dengan Kementerian Transmigrasi serta Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Kemendes). Kolaborasi ini mengusung tema "Cendrawasih di Tanah Nusantara" dengan narasi besar "Tanah Bersertipikat, Transmigrasi Patriot, Desa Mandiri dan Berdaya, Indonesia Sejahtera".

Baca Juga : Ramaikan Karnaval Kemerdekaan, Kementerian ATR/BPN Ajak Masyarakat Rayakan Capaian Bersama di HUT ke-80 RI
Menurut Bagas, kolaborasi ini menunjukkan kesinambungan pembangunan bangsa. "Melalui satu narasi bersama, kita ingin menunjukkan bagaimana tanah, pembangunan wilayah, dan desa yang mandiri menjadi pilar utama masa depan Indonesia," pungkasnya. (yud) 

Editor : Much Taufiqurachman Wahyudi

Lowongan & Karir
Berita Populer
Berita Terbaru