Anggaran Perbaikan Jalan di Gresik Tahun Depan Berpotensi Berkurang

Reporter : Abdul Aziz Qomar
Rapat anggaran Komisi III DPRD Gresik dengan Dinas PUTR (Dok/DPRD Gresik)

KLIKJATIM.Com | Gresik — Pembahasan Kebijakan Umum APBD Kabupaten Gresik 2024 dalam proses penggodokan oleh eksekutif dan legislatif.

Khusus anggaran infrastruktur, Pemkab melalui Dinas Pekerja Umum dan Tata Ruang (DPUTR) mematangkan rencana anggaran infrastruktur bersama Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gresik.

Baca juga: Kunjungi KEK JIIPE Gresik Bersama Dahlan Iskan, Rombongan Explore Business Disway Intip Masa Depan Industri Indonesia

Saat pembahasan bersama Komisi III, anggaran Bina Marga DPUTR untuk Jalan dan Jembatan mulanya direncanakan Rp300 miliar. Namun tiba-tiba ada informasi dari Tim Anggaran (Tim-Ang) Pemkab, jika anggarannya dikepras Rp 100 miliar. Padahal, Senin sudah dilakukan finalisasi.

"Padahal, DPU sudah menyampaikan rincian pekerjaan yang akan dilakukan dengan anggaran Rp 300 miliar," ujar Anggota Komisi III DPRD Gresik Luthfi Dawam.

Baca juga: Proyeksikan Pendapatan Daerah Rp 3.82 Triliun, KUA-PPAS Lamongan Disepakati
Dengan adanya perubahan ini, maka Dinas PU harus melakukan penyusunan ulang dengan mengepras sejumlah kegiatan. Padahal, proses pembahasan telah dilakukan bersama komisi. 

"Padahal Senin pekan depan sudah finalisasi. Jadi tidak mungkin dibahas lagi," tandas Dawam.

Baca juga: Pererat Sinergi Ulama–Umara, Kapolres Gresik Silaturahmi ke MUI

Menurut dia, seharusnya sebelum dibahas bersama Komisi, pemerintah sudah menuntaskan urusan pembagian pagu masing-masing dinas. Kalau ada pengurangan anggaran tidak sesignifikan itu.

"Jadi tidak sampai merubah terlalu banyak program yang telah dicanangkan," ungkap dia.

Baca juga: Dosen FISH UNESA Bersama PPI Taiwan Dorong Penguatan Identitas Budaya Diaspora Indonesia

Perlu diketahui, Komisi III DPRD Gresik sudah melakukan pembahasan KUA-PPAS 2024. Dalam pembahasan, Dinas PU mendapat plot anggaran Rp385,151 miliar. Dengan rincian, Bidang SDA Rp 37,993 miliar, Bidang Bina Marga Rp 300 miliar, Bidang Tata Ruang Rp 2 miliar, Bidang Pertanahan Rp 21 miliar dan Sekretariat Rp24 miliar.

Dengan adanya pengurangan Rp100 miliar di Bidang Bina Marga maka total anggaran Dinas PU hanya Rp285 miliar. (qom)

Editor : Abdul Aziz Qomar

Lowongan & Karir
Berita Populer
Berita Terbaru