KLIKJATIM.Com | Surabaya - Telkomsel mengirimkan tim dari Kota Surabaya untuk memulihkan jaringan serat optik di Kecamatan Pronojiwo dan Tempursari, Lumajang yang terdampak erupsi Gunung Semeru, Sabtu (4/12/2021).
[irp]
Baca juga: Jelang Nataru 2026, Pemkab Lamongan Gelar HLM untuk Perkuat Sinergi Pengendalian Inflasi
Kerusakan jaringan operator seluler pelat merah ini terjadi di 11 titik dan mengakibatkan terganggunya sambungan komunikasi penggunanya.
Erwin Kusmawan Manager Corporate Communication Telkomsel Jawa Bali memastikan tidak ada Base Transceiver Station (BTS) Telkomsel yang roboh. Hanya jaringan serat optik yang terdampak.
Baca juga: Pemkab Bangkalan Bangun Sekolah Berpikir Kritis Lewat Program Pelatihan Deep Learning
Sampai Minggu sore (5/12/2021), tim Telkomsel sudah memperbaiki jaringan serat optik di tiga titik di Pronojiwo. Targetnya hari ini ada empat titik lagi yang harus on air.
“Kita sedang bekerja keras mengalihkan jalur yang selama ini melalui Lumajang ke Malang atau Surabaya. Tantangannya harus melewati jalan yang terputus (Jembatan Gladak Perak). Tim kami sudah berada di lokasi untuk menarik kabel serat optik,” ujarnya seperti dikutip suarasurabaya.net
Baca juga: Perluas Jangkauan Penerima Manfaat, Dapur MBG Yayasan Barisan Garuda Muda di Sreseh Resmi Diresmikan
“Kalau kendalanya tidak terlalu signifikan, besok beberapa site juga bisa on air,” tambahnya.Selain tim pemulihan, Telkomsel juga memberangkatkan tim CSR ke tempat pengungsian warga terdampak erupsi Gunung Semeru.
Selain menyalurkan bantuan, Telkomsel juga memberikan layanan komunikasi gratis di empat tempat pengungsian. (ris/ssn)
Editor : Much Taufiqurachman Wahyudi