Imbas dari Pembakaran Kotoran Sapi, Rumah di Balongpanggang Ludes Terbakar

klikjatim.com
Warga berjibaku berusaha memadamkan api. (ist)

KLIKJATIM.Com | GRESIK – Insiden kebakaran rumah kembali terjadi. Kali ini, sebuah rumah di Dusun Goa, Desa Kedungsumber, Balongpanggang ludes terbakar, Kamis (10/10/2019).

Penyebabnya, diduga berasal dari pembakaran kotoran sapi yang berada di belakang rumah milik Suki (54), selaku Kepala Dusun (Kasun) tersebut. Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 10.30 Wib dan tidak ada korban jiwa.

Baca juga: Kunjungi KEK JIIPE Gresik Bersama Dahlan Iskan, Rombongan Explore Business Disway Intip Masa Depan Industri Indonesia

“Itu rumah kosong yang juga dijadikan kandang sapi,” kata warga sekitar, Jayus.

[irp]

Dari informasi yang dihimpun, kebakaran diketahui kali pertama oleh tetangga korban, Sutik. Saat itu melihat asap hitam keluar dari rumah tersebut.

Tidak lama setelah itu disusul kemunculan api dari dalam rumah. Nah, perempuan berusia 54 tahun ini langsung berteriak meminta tolong kepada warga sekitar.

Baca juga: Wujudkan Ekosistem Pendidikan Berkeadilan, Gubernur Khofifah Resmikan Revitalisasi 26 Sekolah di Kediri

Warga pun berdatangan. Ketika itu, api sudah membesar. Mereka langsung berusaha memadamkan api dengan alat seadanya, sambil menghubungi pemadam kebakaran (PMK).

[irp]

Dan akhirnya satu unit mobil PMK tiba di lokasi. Proses pemadaman berlangsung sekitar satu jam.

Baca juga: Mudahkan Tanam Mangrove di Lumpur, Alat 'Pancalan' Milik PGN SAKA Resmi Dipatenkan

Saat dikonfirmasi, Kapolsek Balongpanggang, AKP Tulus mengatakan, sesuai keterangan saksi menyebutkan api muncul dari belakang rumah. Kebetulan di lokasi tersebut ada kotoran sapi yang memang sengaja dibakar.

"Total kerugian ditaksir Rp 10 juta," imbuhnya. (iz/nul)

Editor : Redaksi

Lowongan & Karir
Berita Populer
Berita Terbaru